Secara Vicon, Danyonif 11 Marinir Beserta Prajurit Ikuti Exit Briefing Dankormar


MedanEkspress | Sorong - Komandan Batalyon Infanteri 11 Marinir (Danyonif 11 Mar) Letkol Marinir Gigih Catur Pramono, S.H.,M.Tr.Opsla., beserta prajurit Yonif 11 Marinir “Kakatua Raja Perkasa” mengikuti apel khusus Exit Briefing Komandan Korps Marinir (Dankormar) Mayor Jendral TNI (Mar) Suhartono, M. Tr.Han secara Video Conference (Vicon)  bertempat di lapang apel Mako Brigif 3 Marinir, Kesatrian Marinir Katapop Abraham Octavianus Atururi, Distrik Salawati, Kab. Sorong, Papua Barat, Senin (31/01/2022).

Kegiatan Exit Briefing yang di selenggarakan menjelang Serah Terima Jabatan (Sertijab) Dankormar ini dilaksanakan dengan tatap muka langsung maupun Vicon di depan ribuan prajurit petarung Korps Marinir dan PNS Korps Marinir yang juga diikuti oleh seluruh prajurit petarung Pasmar 3 di bawah pimpinan Wakil Komandan Pasmar 3 (Wadan Pasmar 3) Kolonel Marinir Agung Trisnanto. 

Dalam amanatnya, Dankormar menyampaikan saudara-saudara sekalian mungkin sudah mendengar bahwa sesuai dengan Keputusan Panglima TNI saya telah mendapatkan penugasan ditempat lain yaitu di Kodiklatal sehingga sudah selayaknya pada hari ini saya perlu bertatap muka secara langsung dengan seluruh prajurit petarung Korps Marinir yang gagah perkasa. 

“Setelah 3  tahun kita melaksanakan tugas-tugas secara bersama dan dimata saya semua itu kalian laksanakan dengan sebaik-baiknya semua prestasi-prestasi yang kalian laksanakan sangat membanggakan, kalian semuanya penuh dengan dedikasi, loyalitas yang tinggi dalam melaksanakan penugasan-penugasan tersebut dan saya tidak melihat kekurangan sedikitpun, kalian luar biasa,” pungkasnya.

“Seluruh prajurit yang saya cintai dan saya banggakan mulai dari Perwira sampai dengan Tamtama dan PNS Korps Marinir sekalian pada kesempatan ini saya selaku Komandan Korps Marinir secara pribadi mengucapkan terimakasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada saudara-saudara sekalian karena dedikasi, loyalitas, dan pengabdian tanpa pamrih kalian semua tugas itu bisa dilaksanakan dan mendapatkan pengakuan apresiasi dari semua pihak dan semua elemen masyarakat,” tutup Dankormar diakhir amanatnya.

Meskipun dilaksanakan secara virtual, namun tidak mengurangi kekhidmatan dalam pelaksanannya dan tetap menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 maupun Omicron dengan menggunakan masker, mencuci tangan dan tetap menjaga jarak.

Sumber: Penpasmar 3
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.