Tingkatkan Perekonomian Warga, Satgas Kodim Yalimo Yonif RK 751/VJS Panen Kacang Tanah Bersama Warga Perbatasan


MedanEkspress | Mamberamo Raya
- Satgas Kodim Yalimo Yonif  RK 751/VJS  yang mendapatkan kepercayaan untuk melaksanakan tugas pengamanan di wilayah Papua yang dianggap rawan bukan hanya memelihara keamanan diwilayah tersebut, melainkan personel Satgas juga dituntut untuk dapat menciptakan hubungan yang harmonis dan juga membantu warga di wilayah tersebut, baik meningkatkan kesehatan juga membantu meningkatkan perekonomian warga perbatasan di masing-masing wilayah penugasan.

Dalam membantu warga meningkatkan perekonomian tersebut, Satgas Kodim Yalimo Yonif RK 751/VJS mewujudkannya dengan memberikan bantuan beberapa bibit tanaman diantaranya bibit kacang tanah yang saat ini sudah siap di panen.

Sertu Romli bersama personel Satgas  yang diundang warga Distrik Dabra, Kab. Mamberamo Raya, untuk bersama-sama memanen kacang tanah menyampaikan bahwa undangan ini merupakan wujud terima kasih warga kepada personel Satgas yang telah memberikan bantuan bibit.

“Kami personel Satgas sudah sangat dekat dengan warga yang ada di wilayah penugasan kami, disetiap kegiatan yang dilakukan warga sering sekali melibatkan kami, seperti yang sekarang ini kami ikuti, kami diundang oleh warga untuk bersama-sama melakukan panen kacang tanah yang bibitnya dulu berasal dari bantuan Satgas,” ungkapnya.

“Kami sangat bangga bisa merasakan apa yang selama ini kami berikan kepada warga, semoga dengan panen ini bisa meningkatkan perekonomian warga dan memberikan contoh kepada warga lain untuk ikut bercocok tanam,” kata Sertu Romli.

Ibu Melina, 35 tahun yang memiliki kebun mengucapkan rasa terima kasihnya kepada personel Satgas Yonif RK 751/VJS yang sudah hadir untuk membantu melaksanakan panen kacang tanah bersama-sama.


“Saya ucapkan terima kasih buat abang-abang Satgas yang mau datang untuk panen kacang bersama kami, kami memang sengaja mengundang abang-abang tentara karena kacang tanah yang mau dipanen ini bibitnya dulu dari abang-abang dari pos,” tuturnya.

Dari tempat terpisah, Letkol Inf Dedy Dwi Cahyadi selaku Dansatgas Kodim Yalimo Yonif RK 751/VJS menyampaikan bahwa kegiatan panen kacang tanah ini merupakan hasil wujud nyata yang dilakukan oleh personel Satgas saat memberikan bantuan beberapa macam bibit tanaman termasuk bibit kacang tanah. “Saya selaku Dansatgas merasa bangga dengan apa yang sudah dilakukan oleh personel Satgas ditiap-tiap wilayah penugasan,” ucapnya.

“Saya berharap apa yang telah dilakukan oleh personel Satgas dapat mempererat hubungan yang baik serta dapat meningkatkan kesejahteraan warga, dengan kebersamaan personel Satgas dan warga saya yakin dan percaya situasi wilayah yang selama ini masih dianggap rawan akan menjadi aman dan damai,” ujar Dansatgas.

Sumber: Pen Satgas Kodim Yalimo Yonif RK 751/VJS
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.