Tinjau Vaksinasi Serentak, Pangdam I/BB dan Kapoldasu Ungkap Dua Kunci Penting Atasi Omicron


MedanEkspress | Batubara
– Pangdam I/BB Mayjen TNI Hassanudin, SIP., MM dan  Kapoldasu Irjen Pol Drs RZ Panca Putra Simanjuntak melaksanakan peninjauan  kegiatan  Vaksinasi Serentak di Kabupaten Batubara, Selasa (22/2/2022).

Tiba di Lapangan Dolok, PT. Lonsum Limapuluh dengan menggunakan Helikopter, Pangdam dan Kapoldasu langsung disambut Bupati Batubara Ir. Zahir MAP, Ketua DPRD Batubara M. Safi'i, SH, Kajari Batubara Amri Siregar, SH, Danrem 022/PT Kolonel Inf Luqman Arief, S.I.P, Dandim 0208/AS Letkol Inf Franki Susanto, SE, Danlanal Tanjung Balai Letkol Laut Aan Sebayang dan Kapolres Batubara AKBP Jose Fernandes. 

Selanjutnya rombongan menuju Mako Polres Batubara untuk mengikuti zoom meeting dengan Kapolri. 

Dalam zoom meeting  Pangdam bersama Kapoldasu menyampaikan bahwa dalam pelaksanaan vaksinasi serentak ini diikuti 1200 peserta dari beragam usia mulai dari Lansia, Dewasa hingga Anak-anak berusia 6-11 tahun.

Dengan Pencapaian persentase Vaksinasi di Kabupaten Batubara, untuk Dosis 1 sudah 94%, Dosis 2 sudah 62% dan untuk Dosis 3 sudah 28%.

Dalam Peninjauan ini Pangdam dan Kapoldasu ungkap bahwa Dalam atasi Omicron ini ada dua hal kunci penting yaitu percepatan vaksinasi dan Disiplin melaksanakan Protokol Kesehatan terutama memakai masker.

Semoga dengan dilaksanakan serbuan vaksinasi serentak Dosis I, II dan III ini bisa menekan laju lonjakan angka kasus covid-19 di Provinsi Sumatera Utara khususnya di Kabupaten Batubara

Usai melaksanakan zoom meeting dengan Kapolri, Pangdam I/BB dan Kapoldasu dilanjutkan meninjau pelaksanaan Vaksinasi. 

Diakhir kegiatan melakukan  penyerahan bantuan Sosial oleh Pangdam I/BB, Kapoldasu dan Forkopimda Batubara kepada masyarakat.

Sumber: Pendam I/BB
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.