MedanEkspress | Surabaya - Akademi Angkatan Laut (AAL) dipercaya menjadi tuan rumah dalam kegiatan Rapat Pimpinan (Rapim) TNI - Polri tahun 2022 wilayah Surabaya yang dilaksanakan secara Video Conference (Vicon) bertempat di gedung R. Soebijakto Mako AAL, Bumimoro, Surabaya, Selasa (1/3/2022).
Vicon tersebut dihadiri Kasgartap III/Surabaya Brigjen TNI (Mar) Much. Sulchan, Wakapolda Jatim Brigjen Pol Drs Slamet Hadi Supraptoyo, Wagub AAL Brigjen TNI (Mar) Edy Prakoso, Komandan Guspurla Koarmada II Laksma TNI Deny Prasetyo, Komandan Pasmar 2 Brigjen TNI (Mar) Suherlan, Komandan Lantamal V/Surabaya Laksma TNI Yoos Suryono Hadi dan Komandan Korem 084/Bhaskara Jaya Brigjen TNI Herman Hidayat Eko Atmojo.
Ditempat terpisah Gubernur AAL Laksda TNI Denih Hendrata juga mengikuti kegiatan Rapim TNI - Polri wilayah Jakarta secara Video Conference beserta Koorsahli Kasal, Danseskoal, Danpuspomal, Danpuspenerbal, Danpuskopaska, Dan STTAL, Karumkital dan segenap pejabat Mabesal bertempat di Auditorium Denma Mabesal, Jakarta.
Adapun susunan acara Rapim TNI-Polri tahun 2022 diawali Menyanyikan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya, Pembekalan Presiden RI Joko Widodo, pembacaan Doa, Pembekalan Ketua MPR RI Bambang Susatyo, Pembekalan Ketua DPR RI Puan Maharani, Pembekalan Ketua MK Anwar Usman, Pembekalan Ketua MA Syarifuddin dan Pengarahan Kapolri Komisaris Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo.
Dalam Rapim TNI – Polri tahun 2022 yang dibuka langsung oleh Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) di Mabes TNI Cilangkap Jakarta Timur ini mengusung tema “ TNI - Polri Siap Mendukung Pemulihan Ekonomi Nasional dan Reformasi Struktural”.
Presiden RI Joko Widodo dalam sambutannya mengatakan Aparat TNI – Polri tidak terlibat dalam urusan Demokrasi serta jajaran TNI – Polri harus bisa memberi contoh kepada masyarakat tentang Kedisiplinan nasional.
Presiden meminta kepada TNI – Polri untuk mengencangkan kedisiplinan di institusinya masing- masing agar masyarakat dapat mencontoh sikap disiplin demi terwujudnya Disiplin Nasional.
Dalam Rapim TNI – Polri tahun ini dihadiri 394 peserta, kehadiran secara tatap muka di Mabes TNI Cilangkap Jakarta Timur sejumlah 168 peserta menyesuaikan dengan Prokes Covid–19, terdiri dari TNI 110 personel dan 58 personel dari Polri.
Sedangkan sebanyak 226 peserta terdiri dari 210 personel TNI dan 16 personel Polri hadir secara virtual dari 43 lokasi di seluruh Indonesia.
Sumber: Bagpen AAL
Tidak ada komentar:
Posting Komentar