Budayakan Nilai-Nilai Pancasila, Babinsa Koramil 02/Ktl Lakukan Pembinaan Kebangsaan di Ponpes Darul Arafah Raya


MedanEkspress | Lau Bekri
- Untuk membudaya nilai-nilai Pancasila tetap tumbuh di dalam jiwa masyarakat khususnya para pelajar, maka Babinsa Koramil 02/Kutalimbaru, Kodim 0204/DS, Sertu Agung Kurniawan terus aktif melakukan pembinaan kebangsaan di wilayah desa binaannya. 

Kali ini, kegiatan dalam rangka serbuan teritorial Senin Kebangsaan Koramil 02/Ktl itu dilakukan Sertu Agung Kurniawan di Ponpes Darul Arafah Raya, Desa Lau Bekri, Kecamatan Kutalimbaru, Kabupaten Deliserdang, Senin (14/3/2022). 

Dalam kegiatan itu, Sertu Agung Kurniawan mengingatkan kembali kepada para santri tentang nilai-nilai luhur Pancasila yang berdasarkan ketuhanan, kemanusiaan, persatuan, musyawarah untuk mufakat, serta keadilan sosial. 

"Pancasila sebagai ideologi Bangsa Indonesia sudah final dan tidak bisa diubah sampai kapanpun. Karenanya, sebagai generasi penerus bangsa, para santri di Ponpes Darul Arafah ini juga berkewajiban mempertahankan nilai- nilai Pancasila ini baik dalam kehidupan sehari-hari maupun dalam sosial kemasyarakatan," ucap Sertu Agung Kurniawan. 

Pancasila dan nilai-nilai luhur di dalamnya harus menjadi gaya hidup bangsa Indonesia dan hal ini menjadi tanggung jawab para pelajar/santri maupun generasi muda lainnya untuk melestarikan dan mempraktikkanya dalam kehidupan. 

"Pancasila juga menjadi benteng yang mampu menepis paham-paham radikal dan intoleransi yang jelas ditentang agama Islam yang Rahmatan Lilalamin," pungkas Sertu Agung. 

Dalam komsos Senin Kebangsaan ini, Sertu Agung juga mengimbau para santri untuk tidak melalaikan aturan Prokes 5M dalam setiap aktivitas PTM (Pembelajaran Tatap Muka) di dalam pondok maupun di lingkungan masyarakat sekitar. 

Sumber: Kodim 0204/DS 
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.