Danyonmarhanlan XIV Sorong Hadiri Upacara Hari Jadi Ke-22 Kota Sorong


MedanEkspress | Sorong
- Dalam rangka memperingati HUT Ke-22 Kota Sorong, Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan) XIV Sorong Letkol Marinir Saifudin menghadiri upacara yang berlangsung khidmat bertempat di lapangan upacara Kantor Walikota Sorong, Papua Barat. Selasa (01/03/2022). 

Sesuai dengan perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono poin keenam yang berbunyi "Jalin soliditas dengan segenap komponen pertahanan dan keamanan negara menuju sinergitas dalam kesemestaan", Danyonmarhanlan XIV  menghadiri upacara peringatan HUT Ke-22 Kota Sorong yang dipimpin langsung oleh Walikota Sorong Drs. Ec. Lambert Jitmau, M.M.

HUT Ke-22 Kota Sorong tahun ini bertemakan tangguh, bersinergi, maju bersama, sub tema "tangguh" menghadapi pandemi, "bersinergi" membangun dalam keberagaman untuk Kota Sorong yang lebih "maju". 

Dalam sambutannya, Walikota Sorong Drs. Ec. Lamberth Jitmau, M.M. menyampaikan bahwa sebagai momentum untuk merefleksi serta mengintropeksi terhadap konstribusi dan karya nyata kita dalam pelaksanaan pembangunan yang sudah banyak mengalami perkembangan, kedudukan Kota Sorong yang sangat strategis sebagai pintu gerbang masuk dan keluar di tanah Papua telah menunjukkan wajah kota yang luar biasa mengalami perkembangan melalui pembangunan yang terstruktur serta inovatif dan hal itu dengan diwujud nyatakan melalui program prioritas sebagian besar sudah direalisasikan serta sudah kita rasakan bersama. 

"Dengan bertambahnya usia kota Sorong saat ini, akan semakin berinovasi lewat sumber daya manusianya sehingga bersama-sama Pemerintah membangun kota Sorong agar semakin maju," pungkasnya. 

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Wadan Lantamal XIV Sorong, Kasi Intel Korem 181/PVT, Danmenart 3 Marinir, Dandim 1802/Sorong, Kapolresta Sorong, Dirpolairud Papua Barat, Sekda Kota Sorong, Unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah, Pimpinan OPD, Organisasi Sosial, Kemasyarakatan, Tokoh Agama, Tokoh Adat, Tokoh Masyarakat, Tokoh Perempuan, Tokoh Pemuda dan masyarakat Kota Sorong.

Setelah  kegiatan upacara peringatan HUT Ke-22 Kota Sorong selesai dilanjutkan dengan  acara  peresmian monumen patung Domine Eduard Osok (Deo) dan Gapura yang ada di Bandara Udara Internasional kelas 1 DEO Kota Sorong.

Kegiatan berjalan dengan aman dan lancar serta tetap menerapkan protokol kesehatan yakni memakai masker dan jaga jarak.

Sumber: Penpasmar 3
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.