MedanEkspress | Cilacap - Komandan Pangkalan TNI AL (Danlanal) Cilacap Kolonel Laut (PM) Sugeng Subagyo menghadiri rangkaian kegiatan dalam rangka hari Jadi ke 166 Kabupaten Cilacap tahun 2022, Minggu, (20/03/2022).
Kegiatan yang dihadiri oleh Wakil Bupati Syamsul Aulia Rachman, S. STP., M.Si., berserta jajaran Forkopimda ini diawali dengan Sima'an dan Khotmil Qur'an kemudian Ziarah rombongan di TMP Surengrono, Ziarah kubur ke makam para Bupati Cilacap di TPU Karang Suci, sebelum acara puncak hari Jadi ke 166 Kabupaten Cilacap dengan Upacara Bendera terlebih dahulu digelar Tasyakuran serta do'a bersama dipendopo Kabupaten.
"Kehadiran saya selaku Danlanal dalam rangka menjalin kebersamaan dan sinergitas dengan Pemerintah Daerah (Pemda) dan Forkopimda Cilacap sehingga apa yang menjadi program Lanal Cilacap dapat berjalan dengan baik, tentunya bukan disini saja tetapi beberapa Kabupaten di wilayah kerja Lanal Cilacap, " ungkap Danlanal.
Lebih lanjut menurut Komandan Lanal, kegiatan ini sejalan dengan perintah Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono untuk Menjalin Soliditas dengan segenap komponen pertahanan dan keamanan negara menuju sinergitas dalam kesemestaan.
Sumber: Penlanal Cilacap
Tidak ada komentar:
Posting Komentar