Komandan Lantamal VII Jadi Narasumber Talk Show di TVRI Kupang


MedanEkspress | Kupang
- Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Danlantamal) VII Kupang Laksma TNI Dr. Heribertus Yudho Warsono, S.E., M.M., M.Tr.Opsla., CHRMP., CIQnR., CIQaR., CRMP., menjadi narasumber dalam acara talk show dialog publik di TVRI Kupang NTT, Jl. W.J. Lalamentik, Oebufu, Kec. Oebobo, Kota Kupang, NTT, Rabu (20/4/2022).

Pada acara talk show dialog publik tersebut Danlantamal VII Laksma TNI Dr. Heribertus Yudho Warsono didampingi Aspers Danlantamal VII Kolonel Laut (KH) Totok S, akan membahas tentang sosialisasi dan promosi pendaftaran Calon Taruna AAL tahun 2022, dimana Danlantamal VII menyampaikan bahwa tahun ini TNI AL membuka rekrutmen untuk Calon Taruna AAL tahun 2022, dimana jadwal pendaftaran bagi calon taruna akan dilaksanakan secara online dari tanggal 25 April - 27 Mei 2022 dan untuk validasi/daftar ulang dari tanggal 4-27 Mei 2022 atau bisa juga para calon taruna melihat melalui internet dengan website "www.al-rekrutmen-tni.mil.id".

Selanjutnya Danlantamal VII dengan harapan kedepan nantinya ingin adanya asli dari putra daerah dari NTT karena TNI AL di wilayah NTT sini ada di wilayah Lanal Labuan Bajo, Lanal Maumere, Lanal Rote, Lanal Waingapu, dan nanti akan ada dari lanal atapupu, saya berharap nanti komandan-komandan inilah yang nanti ada dari putra daerah NTT. Untuk itu bagi calon yang ingin mendaftar sebagai taruna AAL agar untuk mempersiapkan segala kemampuan seperti melatih tes psikologi, tes kesapmataan jasmani, kesehatan jiwa maupun kesehatan umum.

"Selain itu di Lantamal VII sudah mempunyai kolam renang sendiri, dimana untuk menjadi seorang prajurit TNI AL harus bisa berenang. Oleh karena itu bagi peserta pendaftar yang belum bisa berenang atau yang belum memenuhi syarat, di Lantamal VII ada pelatih yang bisa untuk melatih renang. Selain itu di Lantamal VII juga sudah mempersiapkan pelatih untuk melatih kesamaptaan jasmani", ungkap Danlantamal VII.

Pada kesempatan tersebut, Aspers Danlantamal VII juga menambahkan bagi calon pendaftar yang ingin bergabung di TNI AL sederhana saja yang perlu di garis bawahi disini selama pendaftaran tidak dipungut biaya (free of charge) bahkan kita juga mempersiapkan sarana prasarana di Lantamal VII, selain itu jaga kesehatan, tetap berlatih dan terus belajar agar wawasan kita dapat menerima lebih luas lagi seperti slogan kita yaitu Join The Navy To See The World.

Sumber: Dispen Lantamal VII
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.