MedanEkspress | Langkat - Pekerjaan rehab Gereja GKPI di Dusun Parsaoran yang dilaksanakan personel Kodim 0203/Langkat dalam Pra TMMD 113 hasilnya telah mencapai 8 persen.
Rehab rumah ibadah umat Nasrani tersebut berjalan lancar berkat adanya bantuan dan dukungan warga setempat.
Meski cuaca di panas menyengat tubuh,bagi prajurit TNI dan warga bukan halangan untuk mengerjakan sasaran fisik Program TMMD 113 Kodim 0203/Langkat tersebut.
"Rehab gereja sudah mencapai 8 lersen ,semua ini diperoleh karena TNI dibantu warga masyarakat berjibaku bahu membahu mengerjakannya," sebut Pasiter Kodim 0203/Langkat.
Masih kata Pasiter bahwa pekerjaan rehab Gereja GKPI tersebut dikerjakan dalam Pra TMMD guna mengantisipasi kondisi alam yang ekstrem ,yang mana saat ini kadang cuaca panas dan hujan sehingga perlu diantisipasi lebih awal agar selesai tepat waktu.
Sumber: Kodim 0203/Langkat
Tidak ada komentar:
Posting Komentar