Tergabung di MTF UNIFIL, KRI SIM-367 Koarmada II Laksanakan Latihan Mailbag Transfer Exersize Bersama Kapal Perang Bangladesh


MedanEkspress | Laut Mediterania - Kapal Perang Republik Indonesia, KRI Sultan Iskandar Muda-367 (KRI SIM-367) unsur Satkor Koarmada II di pimpin Komandan KRI Letkol Laut (P) Abdul Haris, yang saat ini tergabung dalam Satgas Maritime Task Force (MTF) TNI KONGA XXVIII-M/UNIFIL, melaksanakan latihan Mailbag Transfer Exercise bersama Kapal Perang Negara Bangladesh yaitu BNS Sangram (BNS SRM) di Laut Mediterania Lebanon. Senin (17/05/2022).

Mailbag Transfer Exercise merupakan salah satu latihan rutin bersama yang bertujuan untuk meningkatkan profesionalisme prajurit dalam melaksanakan pembekalan di laut, disela-sela melaksanaan tugas pokok MTF.

Tujuan di adakannya latihan pembekalan dilaut sendiri yaitu untuk menambah bekal logistik kepada kapal yang beroperasi agar dapat memperpanjang kehadirannya di laut. Selain itu latihan ini juga merupakan kesempatan untuk meningkatkan hubungan diplomatis dengan Angkatan laut yang tergabung dalam MTF. 

Pelaksanaan Mailbag Transfer Exercise kali ini dilaksanakan secara dua arah dimana KRI SIM-367 dan BNS SRM secara bergantian melaksanakan pengiriman barang. 

Adapun barang yang dikirimkan diantaranya cinderamata sebagai tanda atau simbol tali persahabatan antara Negara Indonesia dan Negara Bangladesh. 

Disela-sela kegiatan, Komandan KRI SIM-367 Letkol Laut (P) Abdul Haris menyampaikan bahwa latihan bersama ini sejalan dengan perintah Pangkoarmada II Laksda TNI Iwan Isnurwanto dan juga sesuai dengan penekanan Kasal Laksamana TNI Yudo Margono, yakni untuk tetap menjalin hubungan yang baik dengan Angkatan Laut negara lain sebagai wujud implementasi tugas diplomasi Militer Indonesia.

“Kegiatan latihan Mailbag Transfer dilaksanakan untuk mengasah profesionalisme para personel satgas MTF UNIFIL dan juga untuk mempererat hubungan diplomasi antara Angkatan Laut Indonesia dengan Angkatan Laut Negara peserta MTF lainnya, pada kesempatan ini KRI SIM-367 melaksanakan latihan dengan Angkatan Laut Negara Bangladesh. KRI SIM-367 akan tetap bersemangat dalam setiap pelaksanaan tugas dan latihan untuk mengharumkan nama bangsa dan negara di dalam masa perpanjangan waktu pelaksanaan tugasn di Lebanon.” Terang Letkol Haris.

Sumber: Dispen Koarmada II 
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.