Keterbukaan Proses di Era Digital, Bimbingan Teknis Digelar di Lantamal V Surabaya


MedanEkspress | Surabaya - Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) V dalam hal ini Dinas Administrasi Personel (Dismipers) Lantamal V ditunjuk sebagai tempat serta pelaksana Bimbingan Teknis Penyusunan Sasaran Kerja Pegawai (SKP) dan Penilaian Prestasi Kerja (P2K) bagi Pejabat Personel dan PNS TNI AL di Kotama dan UPT Wilayah Timur TA. 2022, bertempat di Gedung Ria Tama, Ujung, Surabaya, Kamis (30/06/2022). 

“Pada era digitalisasi dan keterbukaan informasi seperti saat ini, setiap instansi pemerintah termasuk TNI AL dituntut untuk lebih terbuka dalam proses organisasi dan proses penilaian kinerja aparat pemerintah termasuk dalam penilaian kinerja PNS TNI AL. Organisasi dituntut untuk dapat melakukannya secara efisien dan obyektif melalui aplikasi Online”. Hal tersebut diungkapkan oleh Komandan Lantamal V dalam amanatnya yang dibacakan oleh Kadisminpers Lantamal V Letkol Laut (S) Dr. Arie Herumurti saat membuka kegiatan Bimbingan Teknis tersebut. 

Lebih lanjut Komandan Lantamal V dalam amanat tersebut menyampaikan, dengan adanya Peraturan Pemerintah ini, diharapkan Proses Administrasi PNS TNI dapat Lebih baik dan membantu personel PNS lebih mudah dalam meraih jenjang Kariernya.

Senada dengan itu, Kadisminpersal Mabesal dalam amanatnya yang dibacakan oleh Kasikatsip Subdisperssib Disminpersal Pembina TK. I IV/b Dra. Dadah Jubaidah. M. Si., menyampaikan bahwa, peran para pejabat penilai dan pejabat personel sangat strategis dan penting, mengingat proses pengusulan kenaikan pangkat dan pensiun PNS TNI AL dilakukan secara Less Paper/ tanpa berkas. 

"Oleh Karena itu Bimtek kali ini untuk membekali para pejabat penilai dan pejabat personel agar mampu melakukan kewajibannya sekaligus sebagai Implementasi Peraturan Pemerintah dalam rangka mengoptimalkan proses pelayanan pengusulan kenaikan pangkat dan Pensiun PNS TNI AL" tegas Kadisminpersal Mabesal dalam amanat tersebut. 

Pada pembukaan Bimtek tersebut dilaksanakan penyerahan secara simbolis bahan Bimtek dari Kasikatsip Subdisperssib Disminpersal Kepada Danlantamal V diwakili oleh Kadisminpers Lantamal V, yang kemudian dilanjutkan dengan sesi tanya jawab.

Sumber: Dispen Lantamal V 
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.