MedanEkspress | Medan - Panglima Komando Daerah Militer I Bukit Barisan Mayjen TNI Achmad Daniel Chardin, SE, MSi, menerima audiensi para pengurus Perhimpunan Advokat Indonesia (Peradi) Medan, di Ruang Audiensi Pangdam, Senin (18/07/2022).
Dalam audiensi tersebut, Ketua Peradi Medan, Azwir Agus menyampaikan terimakasih atas waktu dan tempat yang diberikan Pangdam.
Dikatakan Azwir Agus, kehadiran mereka ke Kodam I/BB untuk bersilaturahmi dan memperkenalkan diri sebagai pengurus Peradi Medan terpilih untuk periode 2022- 2027 sekaligus menyampaikan undangan pelantikan pengurus kepada Pangdam.
Pangdam I/BB menyampaikan selamat datang ke Kodam I/BB dan berharap para pengurus Peradi Medan yang hadir dapat memberikan sumbangsih ilmu kepada warga masyarakat yang membutuhkan bantuan hukum.
"Semoga silaturahmi dan hubungan baik yang terjalin antara Peradi Medan dengan Kodam I/BB dapat ditingkatkan ke arah yang lebih baik lagi," pungkas Pangdam.
Turut hadir, Asintel Kasdam, Danpomdam I/BB, Kakumdam I/BB, Kapendam I/BB, para pengurus Peradi Medan, yakni Hermansyah Hutagalung, Hisar Sinaga, Gozali Marbun, Gonjales Sirait dan Muhammad.
Sumber: Pendam I/BB
Tidak ada komentar:
Posting Komentar