Wadan Kopasgat Resmi Buka Latma Kopasgat Bersama US PAT Sofle


MedanEkspress | Bandung - Wakill Komandan Komando Pasukan Gerak Cepat Marsekal Pertama TNI Budi Sumarsono resmi membuka Latihan Bersama (Latma) M2MC Direct Action Ground Reconnaisance Tahun 2022 bersama US PAT Sofle yang digelar di Pusdiklat Kopasgat Margahayu, Bandung, Senin (04/07/2022).

Komandan Kopasgat Marsda TNI Taspin Hasan, S.A.P., M.Si., dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan oleh Wadan Kopasgat Marsma TNI Budi Sumarsono menyampaikan ucapan selamat datang Kepada Ltc. Benjamin Wisnioski selaku pendamping delegasi US PAT Sofle beserta para peserta Latma M2MC DAGR dan JTEC di Satdiksus Pusdiklat Kopasgat. Momen ini merupakan suatu kehormatan bagi TNI Angkatan Udara pada umumnya dan Kopasgat pada khususnya.

Dankopasgat berharap kesempatan latihan bersama ini, dapat dijadikan sebagai peluang untuk berbagi gagasan, pandangan, pengalaman dan pengetahuan yang tentu akan bermanfaat bagi kemajuan TNI Angkatan Udara dan US Pat Sofle, dan akan memperkuat hubungan kerjasama bilateral antara kedua angkatan bersenjata khususnya dalam bidang kerjasama keamanan dan latihan bersama antara Kopasgat TNI angkatan udara dan US PAT Sofle di masa mendatang.

“Latihan bersama M2MC DGAR dan JTEC hanya memiliki waktu yang sangat singkat. Saya berharap kesempatan dan peluang waktu yang ada agar dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya, baik untuk saling bertukar kemampuan dan ketrampilan sebagaimana materi yang telah disiapkan. Tentunya latihan bersama yang akan dilaksanakan akan memberikan suport dan dukungan bagi kemajuan kedua belah pihak baik US PAT Sofle maupun para prajurit Kopasgat,” tambah Dankopasgat.

Kegiatan latihan bersama M2MC DGAR dan JTEC ini rencananya akan berlangsung selama 10 hari kedepan dengan menggunakan area latihan Kopasgat di sekitar Bandung dengan melibatkan prajurit dari Satbravo 90 Kopasgat, Yonko dan Denmatra Kopasgat.

Sumber: Pen Mako Korpaskhas
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.