MedanEkspress | Lubuk Pakam - Dalam upaya mencegah berkembangbiaknya jentik nyamuk yang menyebabkan penyakit demam berdarah dangeu (DBD), maka harus dilakukan pengasapan (fogging) pada wilayah sekitar pemukiman, membersihkan tempat-tempat yang menyebabkan air menggenang, serta melancarkan air pada saluran drainase (parit).
Hal ini disampaikan Babinsa Koramil 06/Lubuk Pakam, Kodim 0204/DS, Serda Amrodin di sela kegiatan Jumat Bersih bersama warga Kelurahan Lubuk Pakam Pekan, Kecamatan Lubuk Pakam, Kabupaten Deliserdang, Jumat (12/8/2022).
Sasaran kegiatan yang menyasar pembersihan parit di sekitar Kelurahan Lubuk Pakam Pekan itu dilakukan bersama perangkat kelurahan dan warga setempat.
Serda Amrodin berharap, kegiatan gotong royong seperti ini bisa diberdayakan dan dilestarikan di masa berikutnya.
"Jangan karena untuk mencegah berkembangnya DBD, maka warga mau bergotong royong. Tapi hendaknya kebersamaan seperti ini bisa terus berlanjut, karena manfaatnya sudah jelas untuk kepentingan bersama warga setempat," jelas Serda Amrodin.
Di kesempatan yang sama, Serda Amrodin juga mengingatkan kepada warga untuk tidak lengah menjalankan aturan Protokol Kesehatan, seperti memakai masker dan mencuci tangan atau menggunakan Hand Sanitizer saat berada di tempat keramaian, serta mengikuti program vaksinasi.
"Jangan sepele dengan Covid-19. Karena sampai kini ancamannya masih nyata, sehingga wajib menjaga kesehatan dan keselamatan dengan taat menjalankan Protokol Kesehatan dan ikut vaksin," pungkasnya.
Sumber: Kodim 0204/DS
Tidak ada komentar:
Posting Komentar