MedanEkspress | Talun Kenas - Untuk menjaga tetap terpeliharanya Kemanunggalan TNI-Rakyat, maka Babinsa Koramil 20/Talun Kenas, Kodim 0204/DS, Serka M Sitepu melakukan kegiatan Jumat Bersih bersama warga dan perangkat Desa Kuta Jurung, Kecamatan Talun Kenas, Kabupaten Deliserdang, Jumat (26/8/2022).
Kegiatan Jumat Bersih yang menyasar pembersihan taman desa dan gapura perbatasan antardesa setempat dilakukan dengan penuh semangat antara Babinsa, warga dan perangkat desa.
Serka M Sitepu berharap, kegiatan bersama seperti ini bisa terus ditumbuhkembangkan di lingkungan warga, sehingga budaya gotong royong yang menjadi warisan Bangsa Indonesia akan tetap terpelihara hingga ke generasi berikutnya.
"Mari kita biasakan budaya gotong royong Jumat Bersih ini di masa-masa berikutnya, sehingga tidak saja kekompakan antarwarga menjadi semakin solid, tetapi juga terjaganya Kemanunggalan TNI-Rakyat dari waktu ke waktu," ungkap Serka M Sitepu.
Di kesempatan yang sama, Serka M Sitepu juga mengingatkan kepada warga untuk tetap menjalankan aturan Protokol Kesehatan serta mengikuti program vaksinasi guna mencegah penularan Covid-19 yang masih ada.
"Tetap jaga kesehatan dan keselamatan dengan taat Prokes serta melengkapi dosis vaksinasi hingga ke tahap lanjut (booster). Karana kita tidak pernah tahu apakah di sekitar sudah aman dari Covid-19 atau tidak," pungkasnya.
Sumber: Kodim 0204/DS
Tidak ada komentar:
Posting Komentar