Satgas TMMD 114 Kodim 0211/TT Gelar Penyuluhan Stunting kepada Masyarakat


MedanEkspress | Sibolga - Peduli kesehatan anak dan balita, Satgas TMMD Kodim 0211/TT melaksanakan kegiatan penyuluhan Stunting kepada masyarakat. Kegiatan ini merupakan penyuluhan terakhir kegiatan non fisik. Bertempat di Aula Kantor Kel. Hutabarangan Kec. Sibolga Utara, Kota Sibolga. Selasa (16/08/22)

Kegiatan yang dihadiri oleh Bati Ter Kodim 0211/TT Serka CH. Silalahi, Kabid Gizi Dinas Kesehatan Sibolga Khairunnisa Lubis dan 50 orang masyarakat itu, membicarakan tentang mewujudkan keluarga yang sejahtera dan bahagia melalui kesehatan anak.

Dikesempatan itu, Kabid Gizi Dinas Kesehatan Sibolga, Khairunnisa Lubis
sebagai narasumber mengatakan, tujuan diadakannya kegiatan itu adalah supaya masyarakat menjadi lebih paham dan waspada mengenai pentingnya tumbuh kembang anak yang optimal.

"Seperti kita ketahui, Stunting itu adalah masalah kurang gizi kronis yang disebabkan oleh kurangnya asupan gizi dalam waktu yang cukup lama, sehingga mengakibatkan gangguan pertumbuhan pada anak, yakni tinggi badan anak lebih rendah atau pendek (kerdil) dari standar usianya," ucap Khairunnisa Lubis.

"Kami harap para ibu paham akan gejala Stunting pada anaknya. Gejala Stunting jelas bisa terlihat, artinya apabila pertumbuhan anak kita lambat atau lebih kecil dibandingkan dengan anak seusianya, itu harus kita waspadai secara cermat," imbuh Kabid Gizi Dinas Kesehatan Sibolga itu.

Hal senada juga di ucapkan oleh Bati Ter Kodim 0211/TT Serka CH. Silalahi. Dikatakannya, untuk menghindari kasus Stunting terjadi pada anak, harus membiasakan pola hidup sehat sejak masa kehamilan.

"Ada banyak cara yang harus dipahami masyakarat khususnya para ibu untuk menghindari terjadinya Stunting. Diantaranya meningkatan perilaku hidup sehat, peningkatan pencegahan dan deteksi dini penyakit, peningkatan edukasi hidup sehat, peningkatan kualitas lingkungan, peningkatan aktivitas fisik dan penyediaan pangan sehat untuk perbaikan gizi," tutur Serka C. Silalahi.

Terkait hal itu, Dansatgas TMMD Kodim 0211/TT Letkol Czi Mangatas Pandapotan Sibuea,SH., M.Han mengatakan, pelaksanaan penyuluhan atau sosialisasi tentang Stunting kepada masyarakat perlu dilaksanakan. Hal itu untuk menghindari terjadinya masalah Stunting pada anak.

"Kita harapkan dengan kegiatan yang digelar oleh Dinas Kesehatan Kota Sibolga ini dapat menambah wawasan masyarakat tentang cara dan upaya untuk mengatasi kasus stunting," ucap Letkol Czi Mangatas Pandapotan Sibuea.

"Apabila anak sudah sehat sejak lahir, maka pertumbuhannya pun mesti akan baik. Hal itu akan dapat menciptakan masyakarat yang sehat dan bermutu," pungkas Dansatgas TMMD itu.

Sumber: Penrem 023/KS
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.