MedanEkspress | Tanjung Beringin - Babinsa Koramil 11/Tanjung Beringin, Kodim 0204/Deliserdang, Koptu Alex kembali menyalurkan bantuan sembako kepada warga kurang mampu di Dusun I, Desa Bagan Kuala, Kecamatan Tanjung Beringin Kabupaten Serdang Bedagai, Sabtu (27/8/2022).
Penyerahan bantuan sembako ini adalah program Sabtu Simpati Kodim 0204/DS melalui Koramil 11/TB.
Koptu Alex menjelaskan, bantuan sembako ini sebagai wujud kepedulian TNI AD kepada warga kurang mampu, terutama yang terdampak ekonominya akibat pandemi Covid-19 yang belum sirna.
"Bantuan sembako ini juga untuk meringankan beban ekonomi warga, sehingga bisa menata kehidupannya menjadi lebih baik untuk hari-hari berikutnya," jelas Koptu Alex.
Di kesempatan yang sama, Koptu Alex juga mengingatkan kepada warga penerima bantuan untuk tetap mentaati aturan Protokol Kesehatan yang diberlakukan pemerintah, serta terus melengkapi dosis vaksinasi.
"Jangan lengah dengan kondisi pandemi Covid-19 ini. Tetap pakai masker dan cuci tangan serta lengkapi dosis vaksinasi hingga ke tahap lanjut (booster), sehingga kita semua bisa aman dan selamat dari bahaya yang mengancam," pungkasnya.
Sumber: Kodim 0204/DS
Tidak ada komentar:
Posting Komentar