Dispenad Terima Penghargaan Sebagai Satker Terbaik dalam IKPA Wilayah KPPN IV Jakarta


MedanEkspress | Jakarta - Dinas Penerangan TNI AD (Dispenad) berhasil meraih predikat terbaik sekaligus menerima piagam penghargaan dari Kementerian Keuangan Republik Indonesia (Kemenkeu RI) sebagai satker terbaik dalam Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran (IKPA) Semester I Tahun Anggaran (TA) 2022 wilayah Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Wilayah IV.

Piagam penghargaan tersebut diserahkan oleh Kepala KPPN IV, Saor Silitonga kepada Kadispenad Brigjen TNI Tatang Subarna di Kantor KPPN IV Jakarta, Kamis (1/9/2022)

"Kami bersyukur, ini merupakan prestasi dari seluruh jajaran komponen yang berada di Dinas Penerangan TNI AD, "ujar Tatang Subarna.

Dikatakan Kadispenad, akhir semester I TA 2022, nilai rata-rata IKPA satuan kerja dari mitra kerja Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Jakarta IV sebesar 86.52 atau tidak sesuai target sebesar 89.00. Sementara, Satuan Kerja Dinas Penerangan TNI AD berhasil mencapai nilai IKPA tertinggi sebesar 96,1.


"Prestasi yang diraih Dispenad sangat membanggakan saya selaku Kepala Dinas Penerangan TNI AD, dan merupakan kado indah menjelang akhir penugasan saya di Dispenad. Semoga atas raihan prestasi ini, dapat dipertahankan dan ditingkatkan Dispenad di masa yang akan datang," pungkasnya.

Selain menerima piagam penghargaan dari Kemenkeu RI, Dispenad juga menerima piagam penghargaan dari Kementerian Pertahanan Republik Indonesia (Kemenhan RI) berupa predikat opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK RI atas dedikasi, loyalitas dan pengabdiannya dalam mendukung Penyusunan Laporan Keuangan Kemenhan RI Tahun 2021 audited.

Sumber: Dispenad
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.