Hadapi Musim Hujan, Babinsa Ajak Warga Sipispis Benahi Drainase


MedanEkspress | Sipispis - Menjelang musim hujan dalam beberapa waktu ke depan, berbagai persiapan untuk mencegah terjadinya bencana banjir dan genangan air di sekitar pemukiman warga, perlu segera disiapkan.

Untuk itulah, Babinsa Koramil 15/Sipispis, Kodim 0204/DS. Pelda Muhasmuni terus menggencarkan gerakan Tagana (Tanggap Bencana) kepada warga masyarakat di wilayah desa binaan.

Seperti pagi tadi, Kamis (22/9/2022), Pelda Muhasmuni terlihat bersama petugas kebersihan dan anggota Polsek Sispispis serta dibantu warga melakukan pembersihan jalur drainase (parit) di sepanjang Desa Sipispis, Kecamatan Sispispis, Kabupaten Serdang Bedagai.

Dijelaskan Pelda Muhasmuni, pembersihan saluran drainase dari sampah dan lumpur, dimaksudkan tidak hanya untuk melancarkan arus air, tetapi juga untuk menambah kapasitas dan daya tampung parit apabila diguyur hujan dengan intensitas cukup tinggi.

"Bila saluran air di parit tersumbat dan tidak lancar, maka yang terjadi adalah genangan air dan saat hujan cukup deras, maka air parit akan luber hingga menggenangi ke pemukiman warga. Ini yang harus dicegah, apalagi sebentar lagi telah masuk musim hujan," urainya.


Di kesempatan yang sama, Pelda Muhasmuni juga mengimbau warga dan elemen bangsa lainnya untuk senantiasa menjaga keselamatan dan kesehatan di tengah kondisi Covid-19 yang belum sirna seutuhnya.

"Tetap pakai masker dan biasakan cuci tangan, serta lengkapi dosis vaksinasi. Karena semua hal ini bertujuan untuk melindungi diri dan orang lain di sekitar dari bahaya penularan Covid-19," pungkasnya.

Sumber: Kodim 0204/DS
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.