Danrem 023/KS Bersama Deputi BNPB, Kapoldasu dan Bupati Lepas Bantuan Kemanusiaan Gempa Taput


MedanEkspress | Taput - Untuk mempercepat pemulihan pasca gempa bumi yang melanda Kabupaten Tapanuli Utara, Danrem 023/KS Kolonel Inf Dody Triwinarto, SIP, MHan, bersama Deputi Bidang Penanganan Darurat BNPB, Mayjen TNI Fajar Setiawan, Kapoldasu Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak, dan Bupati Taput Drs Nikson Nababan melepas secara simbolis bantuan kemanusiaan kepada para korban gempa bumi.

Danrem menyampaikan, bantuan kemanusiaan ini memang belum sepenuhnya dapat memenuhi kebutuhan seluruh masyarakat yang terdampak bencana. 


"Namun kami percaya, dengan semangat kebersamaan yang telah kita bangun ini setidaknya dapat membantu mengurangi beban yang sedang dihadapi," katanya. 

Sebagai bagian dari komponen bangsa, lanjutnya, TNI-POLRI bersama Pemerintah Daerah akan selalu konsisten dan senantiasa peduli terhadap permasalahan yang sedang dihadapi masyarakat yang tertimpa bencana. 


"Sesuai dengan kemampuan yang dimiliki akan selalu siap untuk memberikan dukungan dan bekerjasama dengan unsur-unsur terkait dalam penanganan permasalahan yang dihadapi oleh masyarakat," ucap Danrem.

Sumber: Penrem 023/KS
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.