Kegiatan Anjangsana Kunci Sukses Satgas Yonmek 203/AK Dekatkan Diri ke Masyarakat Distrik Pirime


MedanEkspress | Lanny Jaya - Pos Pirime Satgas Yonif Mekanis 203/AK dipimpin oleh Kapten Inf Yoga Pratomo kembali melaksanakan kegiatan anjangsana ke rumah tokoh masyarakat Bapak Mes Wanimbo guna mempererat tali silaturahmi dengan masyarakat Kampung Ekanom, Distrik Pirime, Kabupaten Lanny Jaya, Papua.

Danpos Pirime menuturkan bahwa kegiatan anjangsana ini merupakan upaya Satgas Yonif Mekanis 203/AK untuk terus mempererat tali silaturahmi dengan masyarakat. Salah satu agenda anjangsana yang dilaksanakan secara langsung oleh Danpos Pirime ini berkunjung ke rumah tokoh masyarakat Kampung Ekanom, Distrik Pirime, Bapak Mes Wanimbo, Sabtu (29/10/2022).

“Melalui anjangsana kali ini bertujuan agar mempererat tali silahturami antara masyarakat dan Personel Satgas serta mengetahui kondisi masyarakat dan mengikuti perkembangan situasi yang ada di wilayah Distrik Pirime dan bisa tercipta kedekatan emosional antara personel Satgas dengan masyarakat,” jelasnya.

“Mudah-mudahan dengan kedatangan dan kehadiran kami Satgas Yonif Mekanis 203/AK bisa memberikan manfaat lebih bagi setiap masyarakat yang ada di Kampung Ekanom, Distrik Pirime,” imbuh Danpos.

Kegiatan anjangsana kali ini pun Personel Satgas Yonif Mekanis 203/AK memberikan sedikit hadiah berupa sepatu untuk tokoh masyarakat Bapak Mes Wanimbo serta memberikan mie instan serta bahan-bahan pokok untuk masyarakat. Sebagai wujud rasa terima kasih Bapak Mes Wanimbo memberikan hasil bumi yang ada dan mengajak anggota Personel Pos Pirime untuk menikmati secara bersama hasil bumi dari Kampung Ekanom.

Sementara itu, Bapak Wes Wanimbo mengungkapkan dirinya sangat berterima kasih kepada Personel Pos Pirime yang berkunjung ke rumahnya sekaligus mengecek keadaan Kampung Ekanom, Distrik Pirime.

“Saya mengucapkan terima kasih banyak kepada Bapak TNI dan keberadaan anggota TNI kerap membantu masyarakat yang kesulitan, sehingga dengan kehadiran Bapak TNI di Kampung Ekanom selalu mendapat sambutan hangat dari masyarakat di kampungnya,” kata Bapak Mes Wanimbo

Sumber: Pen Satgas Yonmek 203/AK
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.