Stasiun Bakamla Kupang Evakuasi Korban Kapal Cepat KFC Exp Cantika 77 Terbakar


MedanEkspress | Kupang - Personel Stasiun Bakamla Kupang yang tergabung dalam Tim SAR gabungan evakuasi korban Kapal Cepat KFC EXP. Cantika 77 yang mengalami kebakaran pada (24/10) sekira pukul 13.00 WITA di perairan Naikliu, Kabupaten Kupang, Selasa (25/10/2022).

Kapal Cepat KFC Exp. Cantika 77 ini melayani rute Pelabuhan Tenau Kupang – Pelabuhan Kalabahi Alor dengan membawa 167 penumpang dan 10 orang ABK. Penyebab kebakaran hingga saat ini belum diketahui.

Kepala Stasiun Bakamla Kupang Mayor Bakamla Yeanry Maryanthy Olang, S.Kom., M.M., mengatakan, kami belum mengetahui pasti penyebabnya. “Saat ini personel Bakamla yang tergabung dengan Tim SAR gabungan focus untuk mencari korban yang terjebak di kapal dan belum sempat menyelamatkan diri,” ujarnya.

Lebih lanjut dikatakannya, proses evakuasi selain melibatkan unsur kapal dari KN. Antareja, RIB Basarnas 233, KM. Cantika 9E, Bahari Expres 3C,Kal Weling, Seareder Lantamal VII, Seareder Basarnas juga masyarakat nelayan pesisir pantai Naikliu.

Berdasarkan keterangan nelayan Naikliu beberapa korban berenang dan selamat hingga ke darat. Tercatat dari jumlah korban yang berhasil di evakuasi Tim SAR gabungan dari unsur KFC Bahari Express 3C, 17 Orang (3 laki-laki, 10 perempuan,1 bayi dan 3 anak-anak), kemudian unsur KN. Antareja berhasil membawa 95 orang (43 perempuan, 45 laki-laki, 7 meninggal dunia).

Hingga berita ini diturunkan, proses pencarian korban masih dilakukan di sekitar tempat kejadian. Personel Bakamla yang terlibat yakni Kepala Stasiun Bakamla Kupang Mayor Bakamla Yeanry Maryanthy Olang, Sertu Bakamla Dwi Santosa dan Jopi Menoh.

Sumber: Humas Bakamla RI 
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.