MedanEkspress | Kabanjahe - Komandan Korem 023/KS Kolonel Inf Dody Triwinarto.S.I.P., M.Han didampingi Dandim 0205/TK Lerkol Inf Beny Angga Suworo melaksanakan Silahturahmi ke Pemerintah Daerah Karo disambut langsung oleh Bupati Karo Ibu Cory S Sebayang didampingi oleh Wakil Bupati Karo Theopilus Ginting Senin (31/10/2022)
Dalam kesempatan tersebut, Danrem 023/KS mengatakan kunjungannya ini untuk menjalin silaturahmi dengan Kepala Daerah sekaligus menjalin kedekatan antar instansi guna memperkokoh dalam menjalankan peran, tugas dan fungsi masing-masing.
Danrem menilai, kebersamaan yang baik dan kuat antara Instansi sangat diperlukan untuk dapat bersinergi dalam menjawab berbagai tantangan tugas yang akan hadapi kedepan demi kepentingan masyarakat.
Kabupaten Karo merupakan wilayah yang masuk dalam tugas dan tanggung jawab Korem 023/KS, Sehingga kunjungan dan silaturahmi ini sangat penting, didalam menjalin tugas sehari-hari sehingga, sinergitas dan kolaborasi antara TNI dengan Pemerintah Daerah semakin optimal dalam menjalankan peran dan tugas masing-masing,” ujar Danrem 023/KS.
Dalam sambutannya Bupati Karo mengucapkan penghargaan dan terimakasih yang setinggi-tingginya atas perhatian dari Danrem 023/KS terhadap Kabupaten Karo disela kesibukanya dapat hadir di Kab Karo, atas nama Pemerintah dan masyakat Karo saya mengucapkan terimakasih semoga dengan kehadiran Danrem 023/KS Pemerintah Daerah Karo semakin maju.
Acara diakhiri dengan pemberian cinderamata dari Danrem kepada Bupati Karo.
Sumber: Penrem 023/KS
Tidak ada komentar:
Posting Komentar