Jaga Kebugaran dan Tingkatkan Kemampuan di Air, Prajurit KRI HIU-634 Laksanakan Renang Laut Militer


MedanEkspress | Makassar - Dalam rangka menjaga kebugaran dan meningkatkan kemampuan serta ketangkasan di air, Prajurit KRI Hiu-634 dari unsur Satuan Kapal Cepat (Satkat) Koarmada II, melaksanakan renang laut militer di bawah komando Komandan KRI HIU-634 Letkol Laut (P) Pungki Kurniawan, M.Tr.Opsla., bertempat di Dermaga Mako Lantamal VI Makassar. Senin (7/11/2022).

Latihan renang laut militer tersebut, diawali dengan apel pagi untuk mengecek personel dan kondisi kesehatan dari para prajurit sebelum melaksanakan renang militer. 

Setelah itu, seluruh prajurit melakukan pemanasan dan senam guna menghindari cidera pada saat melaksanakan renang. 

Kegiatan tersebut dilaksanakan secara estafet dengan melintasi 250 Meter menggunakan helm baja.

Dalam arahannya, Komandan KRI Hiu-634 menyampaikan bahwa latihan renang tersebut dilaksanakan untuk membina dan melatih fisik sekaligus menjaga kebugaran prajuritnya, sehingga para prajurit KRI Hiu-634 selalu siap setiap saat dalam melaksanakan tugas operasi.

“Latihan ini sebagai salah satu pembinaan satuan untuk mewujudkan profesionalisme prajurit. Selain kemampuan berenangnya meningkat, bonus yang diperoleh adalah badan menjadi bugar dan Kesehatan tetap terjaga,” ujarnya.

Sumber: Dispen Koarmada II
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.