Kababinminvetcaddam I/BB Anjangsana ke Rumah Para Veteran di Lubuk Sikaping Pasaman


MedanEkspress | Pasaman - Kepala Badan Pembinaan Administrasi Veteran dan Cadangan Kodam I/BB (Kababinminvetcaddam I/BB) Kolonel Inf Joko Suparyanto melaksanakan anjangsana dan tali asih ke rumah para Veteran Pejuang Kemerdekaan RI (PKRI) di Lubuk Sikaping, Kab Pasaman, Prov. Sumatera Barat.

Hal ini disampaikan oleh Kepala Kantor Administrasi Veteran dan Cadangan I/29 Lubuk Sikaping Mayor Caj Sukino saat mendampingi Kababinminvetcaddam I/BB melaksanakan anjang sana silaturahmi, doa bersama dan pemberian tali asih kepada veteran pada hari Kamis tanggal 5 Januari 2023 pukul 09.00 sd 11.00 Wib.

Pada kesempatan kali ini kegiatan kunjungan tali asih Kababinminvetcaddam I/BB didampingi oleh Ketua Persit KCK Ranting 9 Babinminvetcaddam I/BB Cab. III Spersdam PD I/ BB Ny. Maya Chairani Joko Suparyanto, dilaksanakan dengan mengunjungi veteran sebanyak 3 orang, yaitu :


1. Bapak H Muchtasar, Veteran PKRI, Npv 03.034.244, Gol D, umur 92 tahun, alamat Tanjung Beringin, Kec Lubuk Sikaping, Kab. Pasaman, Sumbar,

2. Ibu Bariani, Veteran PKRI, Npv. 03.033.034 Gol. E umur 91 tahun, alamat Jln Melati Kec Lubuk Sikaping, Kab. Pasaman, Sumbar.

3. Bapak Radias, veteran PKRI, Npv. 03.033.832 Gol. D umur 91 tahun, alamat Batang Baririk, Kec. Lubuk Sikaping, Kab. Pasaman, Sumbar.

Dalam Penyampaianya Kababinminvetcaddam I/BB mengatakan bahwa Anjang Sana ini bertujuan untuk bersilaturahmi sebagai bentuk perhatian dan penghormatan kepada Veteran atas pengabdian dan pengorbanannya dalam merebut dan mempertahankan Kemerdekaan Republik Indonesia.


Saat dikunjungi, para Veteran merasa gembira dan terharu dengan kedatangan Kababinminvetcaddam I/BB dan mengatakan sangat berterima kasih atas kunjungan dan perhatian dari Kolonel Inf Joko Suparyanto dan rombongan, seraya mendoakan semoga selalu diberikan kesehatan dan kesuksesan dalam melaksanakan tugas bangsa dan Negara

Kegiatan Anjang Sana tersebut diisi do'a bersama dan diakhiri dengan pemberian bingkisan kepada para veteran.

Hadir dalam acara silaturahmi tersebut Personil Kanminvetcad I/29 Lubuk Sikaping, Babinsa Kodim 0305/Pasaman, 

"Selama kegiatan anjangsana berjalan lancar dan aman," ujar Mayor Caj Sukino.

Sumber: Babinminvetcaddam I/BB
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.