Bakamla RI Bahas Kerja Sama dengan JICA


MedanEkspress | Tokyo -
Kepala Bakamla RI Laksdya TNI Dr.Aan Kurnia bertemu dengan Senior Vice President Japan International Cooperation Agency (JICA) Mr. Keiichiro Nakazawa di Kantor JICA, Tokyo, Jumat (24/2/2023). 

Kepala Bakamla RI Laksdya TNI Dr. Aan Kurnia dalam pembukaannya mengapresiasi dukungan JICA dalam mendukung kerjasama Bakamla RI dan Japan Coast Guard (JCG) pada khususnya dan pemerintah RI dan Jepang pada umumnya.

Perlu diketahui bahwa JICA adalah agensi pemerintah Jepang untuk membantu pembangunan negara-negara berkembang. Lembaga ini berada di bawah Departemen Luar Negeri dan didirikan pada Agustus 1974. Lembaga ini juga dimaksudkan untuk meningkatkan kerjasama internasional antara Jepang dengan negara-negara lain.

Pertemuan yang dilaksanakan dalam suasana bersahabat ini membahas tentang rencana hibah (grant agreement) 1 (satu) kapal patroli dalam rangka penguatan kapasitas dan kapabilitas patroli penegakan hukum Bakamla RI.

Mr. Keiichiro menyampaikan bahwa dalam waktu dekat akan dilaksanakan feasibility study sebagai bagian dari program hibah. Studi ini bertujuan untuk menilai kemampuan Bakamla dalam menggunakan dan memelihara kapal patroli baru berukuran 80 meter sehingga dapat berfungsi secara optimal mendukung penguatan Bakamla RI

Dalam kesempatan tersebut, Laksdya TNI Dr. Aan Kurnia juga mendorong dukungan JICA terkait dengan usulan pelibatan personel Bakamla RI dalam beragam short course yang merupakan bagian dari peningkatan kapasitas dan kapabilitas SDM melalui pendidikan dan pelatihan.

JICA sependapat dan akan mendiskusikan lebih lanjut tentang usulan Bakamla dengan counterpart strategicnya yaitu JCG.

Sumber: Humas Bakamla RI 
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.