MedanEkspress | Bandar Khalifah - Babinsa Koramil 0204-12/Bandar Khalifah, Kopda J Sembiring melakukan kegiatan serbuan teritorial Kamis Tanggap Bencana (Tagana) di wilayah binaan, Desa Juhar, Kecamatan Bandar Khalifah, Kabupaten Serdang Bedagai, Kamis (2/2/2023).
Dalam kegiatan ini, Babinsa ikut membantu warga masyarakat melakukan pembenahan jaringan irigasi agar aliran air lancar ke petak sawah milik petani.
"Kehadiran ini sebagai wujud kepedulian TNI AD melalui Babinsa Koramil 0204-12/Bandar Khalifah dalam antisipasi bencana gagal panen di lahan milik petani," ucap Kopda J Sembiring.
Selain ikut bergotongroyong merapikan saluran irigasi, Kopda J Sembiring juga melakukan monitoring kondisi jaringan irigasi di wilayah desa binaanya, sehingga jika ada yang bermasalah bisa cepat ditangani.
"Kegiatan bersama ini saya harapkan bisa terus berkesinambungan, karena manfaatnya untuk warga masyarakat di desa ini juga," pungkas Kopda J Sembiring.
Sumber: Kodim 0204/DS
Tidak ada komentar:
Posting Komentar