MedanEkspress | Teluk Mengkudu - Babinsa Koramil 0204-09/Teluk Mengkudu, Serda Sumasno mempelopori warga desa binaan di Kecamatan Teluk Mengkudu, Kabupaten Sergai, untuk membangun saluran parit di depan rumah masing-masing.
Tujuan Serda Sumasno memberi imbauan ini tak lain untuk memotivasi warga agar menjaga lingkungan sekitar tempat tinggalnya dari bahaya banjir genangan, maupun bahaya penularan penyakit oleh nyamuk.
*Membangun saluran parit di depan rumah seperti ini banyak manfaatnya. Satu di antaranya menjaga dari banjir genangan saat musim hujan," jelasnya.
Dengan dibangunnya saluran parit, maka air bekas hujan tidak akan lagi menggenang di sekitar halaman rumah warga, karena sudah seluruhnya dialirkan ke dalam parit.
"Dan kondisi ini harus diwaspadai oleh warga untuk senantiasa menjaga fungsi parit. Di antaranya tidak tumpat, sehingga menimbulkan genangan yang bisa menjadi tempat berkembangbiaknya jentik nyamuk, atau terjadi pendangkalan, sehingga membuat parit lebih cepat luber," urai Serda Sumasno.
Diharapkannya juga, warga bisa terus melakukan kerja sama dan bergotongroyong dalam setiap aktivitas di lingkungan sekitarnya.
"Seperti membangun parit ini, kerja sama juga diperlukan saat merawat parit agar tetap pada fungsinya, sehingga kebersamaan di antara warga akan terus terjalin dan terpelihara," pungkasnya.
Sumber: Kodim 0204/DS
Tidak ada komentar:
Posting Komentar