Danrem 023/KS Pimpin Sidang Parade Calon Taruna Akmil TA 2023


MedanEkspress | Sibolga
- Komandan Korem 023/KS Kolonel Inf Lukman Hakim pimpin Sidang Parade Pemilihan Calon Taruna Akademi Militer Tingkat Subpanda Korem 023/KS Sibolga bertempat di Aula Gupala Makorem Jln Datuk Hitam No.1 Sibolga, Kamis (15/06/2023).

Danrem menyampaikan bahwa Sidang Parade ini merupakan rangkaian seleksi awal penerimaan Calon Taruna Akmil yang nantinya akan masuk dalam seleksi tingkat Panitia Daerah Kodam I/BB.

"Kita harus benar-benar selektif, mempedomani aturan serta prosedur yang sudah ditetapkan serta mengandung prinsip transparan, adil dan terhormat, sehingga Calon Taruna yang kita kirim ke Kodam nantinya memang betul-betul berkualitas, dapat bersaing dengan pengiriman Subpanda lain serta dapat dipertanggungjawabkan," ucap Danrem.

"Dengan seleksi yang bagus dan profesional maka akan mendapatkan calon perwira TNI yang benar-benar berkualitas sehingga dapat menepis stigma buruk yang menganggap bahwa untuk menjadi seorang prajurit TNI membutuhkan biaya atau harus dengan cara-cara yang tidak prosedural dan tidak benar," tegas Danrem.

Lebih lanjut mantan Danrindam III/Siliwangi ini tidak lupa mengingatkan para panitia untuk menghindari hal-hal yang tidak terpuji, tidak memberikan janji atau dalam bentuk apapun kepada calon atau orangtua calon. Pedomani semua kriteria kelulusan sesuai peraturan yang telah ditetapkan oleh pimpinan TNI AD.

Turut hadir, Kasrem 023/KS, Dandenkesyah Sibolga, Para Kasi Korem 023/KS, Dokter, Kaajenrem, Kajasrem.

Sumber: Penrem 023/KS
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.