Panglima TNI Gelar Reuni 35 Tahun Andalan 88


MedanEkspress | Jakarta -
Dalam rangka mempererat tali silaturahmi, Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., menggelar acara Reuni 35 Tahun Andalan 88 "Satu Hati, Satu Jiwa, Satu Rasa", yang dimeriahkan dengan berbagai lomba dan hiburan, bertempat di Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur, Sabtu (03/06/2023).

Perlombaan yang digelar pada acara Reuni tersebut yaitu sepeda santai 107 orang, tenis lapangan 56 orang, tenis meja 46 orang, bulu tangkis 19 orang, menembak 116 orang dan golf di PG Emeralda Tapos Depok 148 orang.

Para peserta dari keseluruhan perlombaan berjumlah 528 orang meliputi 313 Angkatan Darat, 83 Angkatan Laut, 61 Angkatan Udara dan 171 Polri.

Di sela-sela perlombaan golf, Panglima TNI menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadirannya pada acara Reuni 35 Tahun Andalan 88, baik dari TNI AD, TNI AL dan TNI AU maupun Kepolisian. 

"Mudah-mudahan pada kegiatan golf ini tidak sekedar hanya golf saja tapi juga reuni dan juga kita bisa bercanda ria karena saya lihat tadi tidak ada yang stres," ungkapnya.

"Semoga happy dan tentunya dengan reuni yang sudah 35 tahun mengabdi adalah hal yang sangat kita rindukan. Kita bisa bertemu kembali, khususnya bagi rekan-rekan yang sudah purna dengan rekan-rekan yang tinggal sedikit lagi juga akan purna dan juga masih sedikit lagi yang masih dinas. Mudah-mudahan tersambung terus tali silaturahmi dengan kegiatan-kegiatan yang sudah kita adakan pada hari ini sampai besok hari," kata Panglima TNI.

Panglima TNI juga berharap silaturahmi ini bisa bertemu kembali, bercanda ria bersama. Mudah-mudahan acara seperti ini jangan pernah lepas dan harus direkatkan ke depan, baik dari rekan-rekan semuanya maupun istri- istrinya.

"Syukur syukur kalau bisa putra putrinya, sehingga nanti mungkin ke depan bisa diteruskan putra putri kita juga bersilaturahmi, bersaudara karena memang leting 88 Andalan ini adalah selalu bersaudara," harapnya

"Terima kasih rekan-rekan semuanya, mudah-mudahan dengan kegiatan olahraga dan silaturahmi ini dapat selalu menjalin dan persaudaraan kita bersama Andalan 88 Satu Hati, Satu Jiwa, Satu Rasa," tutup Panglima TNI

Sumber: Puspen TNI 
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.