MedanEkspress | Medan - Pangdam I/Bukit Barisan, Mayjen TNI A Daniel Chardin, SE, MSi, memberikan PDTH (Pemberhentian Dengan Tidak Hormat) dari dinas keprajuritan kepada 14 personil jajaran Kodam I/BB dalam upacara 17-an di Lapangan Hijau Makodam Medan, Jln Gatot Subroto Km 7, 5 Medan, Senin (19/6/2023).
"Saya selaku Pangdam I/Bukit Barisan dan pribadi serta Keluarga Besar Kodam I/Bukit Barisan tidak menghendaki upacara pemecatan ini. Namun demi tegaknya hukum, maka pemecatan ini harus dilaksanakan. Karena pemecatan merupakan punishment dan wujud keseriusan Kodam I/Bukit Barisan dalam menegakkan hukum secara tegas, konsekuen dan tanpa pandang bulu maupun strata," ucap Mayjen Daniel Chardin.
Dari 14 personil yang diberi PDTH itu, hanya satu orang yang dihadirkan. Yakni atas nama Prada Reno Sukma Wijaya, Tamtama Yonkav 6/NK yang melakukan tindak pidana disersi dengan pemberatan meninggalkan satuan tanpa keterangan berulang kali.
Kepada seluruh Prajurit dan PNS Kodam I/BB, Mayjen Daniel Chardin mengingatkan untuk tidak main-main dengan aturan dan hukum yang berlaku.
"Ingat! Tidak ada satu orang pun Prajurit dan PNS yang kebal terhadap hukum selama masih aktif di institusi TNI AD," tegasnya.
Di kesempatan yang sama, Pati bintang dua ini menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan kepada Kaotmil I-02 Medan atas sinerginya selama ini dalam membantu menuntaskan kasus-kasus di jajaran Kodam I/Bukit Barisan.
Temuan Itjenad
Masih di lokasi yang sama, Pangdam juga mengingatkan kepada seluruh Satuan Kerja untuk menindaklanjuti temuan Tim Itjenad beberapa waktu lalu.
"Saya berharap segala temuan oleh tim yang telah direkomendasikan, baik lisan maupun tulisan, haruslah menjadi catatan berharga bagi satuan masing-masing dalam meningkatkan kualitas kinerja di masa mendatang," ujar Pangdam.
Tak dipungkiri Pangdam, masih ada kekurangan dan kelemahan di satuan walaupun pada dasarnya setiap satuan telah berusaha dan berupaya semaksimal mungkin untuk membenahi dan menertibkan kekurangan yang ada.
"Karenanya, perlu segera ditindaklanjuti temuan Itjenad itu agar semua kegiatan program dapat dilaksanakan sesuai aturan dan mencapai hasil yang optimal," pesannya.
Peringatan HUT Secara Sederhana
Menjelang tanggal 20 Juni 2023 yang merupakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-73 Kodam I/BB, Pangdam meminta pelaksanaan peringatannya dilakukan secara sederhana.
"Kita selenggarakan dengan penuh kesederhanaan, namun semangat untuk mencintai dan bangga terhadap Kodam I/Bukit Barisan tidak boleh pudar," tegasnya.
Mayjen Daniel Chardin mengajak semua personil dan Keluarga Besar Kodam I/Bukit Barisan untuk menjadikan momentum hari ulang tahun ini sebagai sarana meningkatkan semangat patriotisme dan profesionalisme keprajuritan serta Kemanunggalan TNI-Rakyat, sehingga Kodam I/Bukit Barisan setiap saat siap menjaga keutuhan wilayah NKRI.
Hadir dalam kegiatan, Kasdam, Irdam, Kapok Sahli, Kaotmil I-02 Medan, para Asisten, para Pamen Ahli, LO TNI AL, LO TNI AU dan para Kabalak serta para Dansat wilayah Medan.
Sumber: Pendam I/BB
Tidak ada komentar:
Posting Komentar