MedanEkspress | Sibiru-Biru - Saat melihat sejumlah nakes (tenaga kesehatan) sedang melakukan senam aerobik, Serma Sumarlis bersama seorang rekannya langsung ikut bergabung.
"Biar para nakes tambah semangat olah raganya. Jadinya kita ikut gabung," ucap Serma Sumarlis, Selasa (4/7/2023).
Pagi tadi, Babinsa Koramil 0204-04/Sibiru-Biru ini tengah melakukan aktivitas monitoring wilayah dalam rangka pelaksanaan serbuan teritorial program Selasa Sehat di wilayah Desa Sibiru-Biru, Kecamatan Sibiru-Biru, Kabupaten Deliserdang.
Ketika melintasi Kantor Puskesmas Sibiru-Biru, Serma Sumarlis melihat sejumlah nakes tengah melakukan kegiatan senam aerobik.
Tanpa pikir panjang, Serma Sumarlis langsung ikut bergabung. Harapannya, selain untuk membangkitkan semangat para nakes dalam berolahraga, juga bisa lebih mendekatkan hubungan dan silaturahmi dengan elemen masyarakat di Desa Sibiru-Biru.
"Pelaksanaan tugas pembinaan teritorial yang menjadi tanggung jawab Babinsa, tidak akan maksimal kalau tidak punya kedekatan hubungan dengan berbagai lapisan masyarakat. Karena itulah, dalam setiap aktivitas warga masyarakat di desa binaan, kita sebagai Babinsa akan selalu hadir agar kedekatan dan harmonisasi tetap terjalin dengan baik," pungkasnya.
Sumber: Kodim 0204/DS
Tidak ada komentar:
Posting Komentar