Pangdam I/BB: Jadilah Sang Penakluk


MedanEkspress | Binjai
- Pangdam I Bukit Barisan Mayjen TNI A. Daniel Chardin, S.E. M.Si, membuka kegiatan Gerak Aksi Satuan Sekolah (GASS) 3.0 Pasmanda Binjai bertempat di Sekolah SMA Negeri 2 Binjai, Jl. Padang No. 8, Rambung Dalam, Kec. Binjai Selatan, Kota Binjai. Kamis (06/07/2023)

Pada awal kata sambutan Abituren Akmil 1990 ini menyampaikan rasa bangga dan mengapreasiasi kegiatan gerak aksi satuan sekolah yang diselenggarakan di SMA Negeri 2 Binjai

"Saya yakin masing- masing peserta sudah mempersiapkan diri dengan baik, diharapkan adik-adik mampu menyelesaikan kegiatan ini dengan lancar, aman dan sukses dengan penuh rasa tanggung jawab," jelas Pangdam I/BB

Selanjutnya Pangdam menyampaikan bahwa latar belakang gerak aksi satuan sekolah (gass) merupakan semesta bagi paskibra satuan sekolah, untuk menunjukkan kemampuan dalam dunia paskibra di wilayah sumatera utara yang digelar sejak tahun 2016.

"kegiatan Gerakan Aksi Satuan Sekolah (GASS) edisi ke -3 ini, mengusung tema "GASS Conqueror" jelas Pangdam I/BB.

Pangdam berharap bahwa lomba paskibra se-Sumatera Utara yang sudah diselanggaran selama 2 tahun ini, dapat menghadirkan juara-juara baru di dunia kepaskibraan. 

Pangdam juga menjelaskan pelaksanaan gerak aksi satuan sekolah (gass) ini merupakan kegiatan yang sangat positif dalam membentuk karakter dan kedisiplinan generasi muda, oleh sebab itu perlu mendapatkan apresiasi dari berbagai pihak.

Diakhir kata Mayjen TNI A. Daniel Chardin, S.E., M.Si menyampaikan kepada seluruh peserta, kiranya dapat menjunjung tinggi sportivitas dalam setiap materi perlombaan yang diselenggarakan oleh panitia, selanjutnya hal yang tidak kalah penting adalah bahwa hasil output dari kegiatan ini merupakan wadah pembinaan bagi pelajar generasi muda, agar tidak terpengaruh aksi negatif dalam lingkungan serta kehidupan sehari-hari seperti kriminalitas dan perbuatan negatif lainnya, pungkasnya. 

Sumber : Pendam I/BB
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.