MedanEkspress | Ambon - Dalam upaya peduli lingkungan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) IX Ambon Pasmar 3 mengajak seluruh masyarakat dan Karang Taruna Desa Halong untuk melaksanakan pembersihan pantai yang bertempat di Pantai Halong, Kec. Baguala, Kota Ambon, Maluku, Jumat (7/7/2023).
Sebelum kegiatan bersih-bersih pantai, seluruh personel melaksanakan apel kesiapan. Kegiatan ini juga diikuti oleh sebagian warga Desa Halong dan juga para pemuda Karang Taruna. Menurut mereka kegiatan ini adalah kegiatan yang positif untuk menjaga lingkungan pesisir dan laut di Pulau Ambon
Adapun kegiatan ini bertujuan agar pesisir pantai dan laut Teluk Ambon tetap terjaga kebersihannya sehingga dapat mencegah berbagai bibit penyakit yang bisa timbul mengingat dalam 2 bulan terakhir ini Kota Ambon diguyur curah hujan yang tinggi mengakibatkan banyak terjadi penumpukan sampah di pesisir pantai Desa Halong
Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan) IX Ambon, Letkol Marinir Rowin Zummy Simarmata, M.Tr., Opsla sangat antusias dengan kegiatan ini.
"Kehadiran Marinir di Kota Ambon adalah untuk mengajak seluruh elemen masyarakat dan warga Kota Ambon agar bersama-sama menjaga kebersihan pantai dan laut, sehingga kedepannya Teluk Ambon dapat bebas sampah dan perairan sekitar Pulau Ambon pun dapat menjadi tempat tinggal yang asri untuk seluruh biota laut dan dapat meningkatkan kesejahteraan seluruh masyarakat Pulau Ambon terutama yang bermata pencaharian di pesisir dan laut," jelasnya.
Sumber: Dispen Kormar
Tidak ada komentar:
Posting Komentar