MedanEkspress | Batangkuis - Kepedulian Babinsa jajaran Kodim 0204/Deliserdang tidak hanya terhadap kondisi wilayah binaanya. Kepada warga masyarakat juga tak kalah besarnya.
Seperti yang dilakukan Babinsa Koramil 0204-05/Batangkuis, Serka Afrizal dalam kegiatan serbuan teritorial harian Sabtu Simpati pada Sabtu (19/8/2023) kemarin misalnya.
Saat mendapat kabar ada warga dari desa binaanya yang sakit dan sedang opname di rumah sakit, Serma Afrizal langsung bergerak untuk menjenguk.
"Sudah saya jenguk warga dari Desa Tumpatan Nibung yang sedang dirawat di RS Patar Asih Jln Bakaranbatu, Lubuk Pakam itu. Dan ini sebagai wujud kepedulian serta empati Babinsa kepada warga di desa binaan," ucapnya.
Dengan menjenguk, Serka Afrizal berhadap warga yang sedang opname itu akan bangkit morilnya untuk kesembuhan.
"Melihat atau menjenguk orang yang sakit juga sebagai obat mujarab untuk kesembuhan. Karena kehadiran kita akan membangkitkan semangat dan moril yang sakit agar segera sembuh, dan itulah yang saya harapkan," ujarnya.
Sumber: Kodim 0204/DS
Tidak ada komentar:
Posting Komentar