MedanEkspress | Marelan - Aksi pencurian ikan di wilayah Danau Siombak seketika hilang. Nyali pelakunya langsung ciut saat mengetahui Prajurit TNI turun ke wilayah sekitar untuk melaksanakan program TMMD ke-118 Kodim 0201/Medan.
Demikian disampaikan pemilik Kolam Pancing, Diana boru Sembiring (73) warga setempat. Janda lima anak (2 wanita dan 3 pria) ini menuturkan bahwa dirinya sejak tahun 1991 telah menetap di wilayah Danau Siombak.
Sebelum berusaha kolam ikan wanita memiliki 22 cucu dan 3 cicit ini berjualan di sekitar Danau Siombak.
"Banyak maling di sini pak. Sebelum ada TMMD, maling selalu beraksi tiap malam mencuri ikan di kolam. Sudahlah pemancing sepi, banyak saingan pula, ikan sering hilang. Nasiblah pak orang kecil.Tapi setelah datang tentara membangun jalan dan bronjong, maling gak beraksi lagi," ungkapnya.
Sebagaimana diketahui, kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-118 Kodim 0201/Medan melaksanakan pengecoran/rigid beton jalan di Jl Pasar Nippon, Kel. Paya Pasir, Kec. Medan Marelan Sepanjang 600 meter, lebar 4 meter dan ketebalan 20 cm.
Sumber: Kodim 0201/Medan
Tidak ada komentar:
Posting Komentar