Kepala Bakamla RI Kunjungi GRIPS Jepang


MedanEkspress | Jepang - Pada hari pertama rangkaian kunjungan kerja Kepala Bakamla RI ke Jepang, selain melaksanakan Courtesy Call dengan Japan International Cooperation Agency (JICA), Kepala Bakamla RI Laksdya TNI Dr. Irvansyah, S.H., M.Tr. Opsla., melanjutkan kegiatan dengan mengunjungi National Graduate Institute for Policy Studies (GRIPS), Tokyo, Jepang, Senin (30/10/2023).

Kunjungan tersebut guna menjumpai salah satu personel Bakamla RI yang sedang mengemban tugas belajar program Master Degree, yaitu Kapten Bakamla Sherly Yuanita Lamtiur, S.Si. 

Kunjungan Kepala Bakamla RI beserta jajaran diterima oleh Vice President of GRIPS Prof. Michishita Narushige, dan Tenaga Ahli sekaligus Direktur Program untuk Wilayah Asia Tenggara Prof. Yusuke Takagi.
 

Dalam kunjungannya, Kepala Bakamla RI mengusulkan untuk mengadakan seminar dengan mengundang alumni GRIPS di Indonesia. 

Selain itu, jika memungkinkan Bakamla RI akan mengirimkan personel untuk mengikuti Highly Intensif Program. 

Lebih lanjut, Kepala Bakamla RI menyampaikan bahwa saat ini Bakamla RI sedang dalam proses membangun Coast Guard Education and Training Centre di Batam. 
 

Diharapkan di masa mendatang Bakamla RI akan mengirimkan permintaan bantuan pendidik dari pihak GRIPS saat sudah beroperasi.

Program Pengingkatan Capacity Building yang terwujud dalam tugas belajar ini merupakan program kolaborasi antara Japan Coast Guard (JCG), JICA, dan GRIPS yang bernama MSP (Maritime Safety and Security Policy Program). 

Selain perwakilan dari Indonesia, terdapat perwakilan dari beberapa negara lain yang mengikuti program MSP tersebut. 

Sumber: Humas Bakamla RI
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.