MedanEkspress | Marelan - Satgas TMMD ke-118 Kodim 0201/Medan membangun Pos Kamling di lokasi pengecoran/rigid beton Jl Speksi, Kelurahan Terjun, Kecamatan Medan Marelan, Sabtu (14/10/2023).
Dibangunnya Pos Kamling di wilayah tersebut untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi penduduk setempat, khususnya dari tindakan kriminalitas.
Tak ayal, kehadiran Pos Kamling tersebut disambut hangat masyarakat setempat, sehingga memberikan apresiasi kepada Prajurit TNI Trimatra dan anggota Polri yang tergabung dalam Satgas TMMD 118 Kodim 0201/Medan.
Sejumlah personil Satgas yang ditemui di lokasi menjelaskan, progres pekerjaan fisik
pembangunan Pos Kamling hingga hari ke-24 sejak TMMD 118 dibuka, telah mencapai 81 persen.
"Dalam beberapa hari ke depan, atau sebelum TMMD 118 Kodim 0201/Medan ditutup, kita pastikan pembangunan Pos Kamling ini rampung 100 persen," ucapnya.
Dalam program TMMD tersebut, personil TNI bersama masyarakat juga melakukan pengecoran/rigid beton di Kelurahan Terjun, serta pengecoran/rigid beton dan pemasangan bronjong kawat di Kelurahan Paya Pasir.
Sumber: Kodim 0201/Mdn
Tidak ada komentar:
Posting Komentar