MedanEkspress | Tiga Juhar - Bentuk kepedulian Prajurit TNI khususnya Babinsa jajaran Kodim 0204/Deliserdang terhadap lingkungan sekitarnya, tak perlu lagi diragukan.
Ini buktinya! Saat Serda Eko Haris sedang melakukan patroli wilayah binaan di Desa Sepinggan, Kecamatan STM Hilir, Kabupaten Deliserdang, Jumat (24/11/2023), Babinsa Koramil 0204-21/Tiga Juhar langsung mengulurkan tangan membantu petugas kebersihan yang sedang bekerja.
"Saya bantu ya Bu, biar pekerjaannya lebih cepat selesai," ucap Serda Eko Haris kepada petugas kebersihan yang sedang memungut sampah di badan jalan Desa Sepinggan.
Karuan saja, spontanitas Serda Eko Haris itu membuat petugas wanita tersebut terperangah. "Terima kasih pak Babinsa. Pekerjaan jadi lebih ringan karena bantuannya, dan saya senang sekali," ucapnya.
Serda Eko Haris mengaku, apa yang dilakukannya ini sebagai pelaksanaan tugas pembinaan teritorial yang menjadi tanggungjawabnya sebagai Babinsa.
Selain itu, kegiatan ini juga merupakan bentuk pelaksanaan program Serbuan Teritorial Jumat Bersih yang rutin dilakukan di lingkungan Koramil 0204-21/TJ.
"Apa yang saya lakukan ini belum seberapa jika dibandingkan pengorbanan rakyat kepada TNI, sehingga kami bisa lebih kuat dan teguh menjalankan amanah yang diberikan negara," pungkasnya.
Sumber: Kodim 0204/DS
Tidak ada komentar:
Posting Komentar