Di Malam Natal, Danrem 023/KS Bersama Anggota Patroli Pengamanan

Danrem 023/KS, Kolonel Inf Lukman Hakim turun langsung memantau pengamanan malam Natal 2023 di wilayah Kota Sibolga-Tapteng.

MedanEkspress | Sibolga - Untuk memastikan pelaksanaan malam perayaan Natal berjalan aman dan lancar Danrem 023/KS Kolonel Inf Lukman Hakim pimpin langsung patroli bersama Prajurit dan Pejabat Utama (PJU) Korem, Minggu malam (24/12/2023).

Patroli pengamanan tersebut bergerak dari Makorem 023/KS menuju tempat-tempat yang menjadi titik lokasi perayaan Natal di wilayah Kota Sibolga dan Kabupaten Tapanuli Tengah perayaan Natal tahun ini semua lini pengamanan baik dari TNI maupun Polri sudah digerakkan.
 
Danrem 023/KS, Kolonel Inf Lukman Hakim meninjau pengamanan ibadah malam Natal 2023 di salah satu gereja di Kota Sibolga.

Di sela kegiatan patroli, Danrem mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk memantau persiapan kelangsungan acara misa Natal. "Hal ini merupakan kegiatan yang rutin kami lakukan. Namun, tetap kita lakukan dengan baik dan maksimal demi keamanan di wilayah,” ucap Danrem.

Ia juga mengungkapkan, tugas ini dilakukan sebagai komitmen TNI dalam menjaga negara. “Ini merupakan tugas dan komitmen kami untuk berikan rasa aman kepada masyarakat dalam perayaan Natal,” tegasnya.
 
Danrem 023/KS memberi imbauan kepada umat Kristiani yang merayakan malam Natal 2023 untuk ikut menjaga keamanan dan ketertiban. 

Lebih lanjut orang nomor satu di Korem 023/KS itu menyampaikan, Korem beserta Kodim jajaran yang ada di wilayah juga menyiapkan pasukan yang siaga dan siap digerakkan kapan saja serta menempatkan pasukannya di beberapa pos terpadu bersama-sama personel Kepolisian.

“Mari kita jaga perayaan Natal dan jelang akhir tahun 2023 ini bersama-sama, supaya segala kegiatan Natal dan liburan dapat berjalan dengan tertib, aman dan lancar,” imbau Danrem.

Sumber: Penrem 023/KS
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.