PPAD-TC Sumut Hadapi MTC Medan dalam Friendly Match Tennis

Friendly Match Tennis PPAD-TC Sumut kontra MTC Medan di Lapangan Tenis Kompleks Bank Mandiri, Jl Kutilang, Sei Sikambing, Medan Sunggal. 

MedanEkspress | Medan - Persatuan Purnawirawan TNI Angkatan Darat Tennis Club (PPAD-TC) Sumut kembali menghelat friendly match tennis seri kedua pada Sabtu pagi (27/1/2024) pukul 07.30 Wib.

Kali ini, lawan tanding PPAD-TC Sumut adalah Mandiri Tennis Club (MTC) Medan. Kedua tim menguji skill masing-masing di Lapangan Tenis Kompleks Bank Mandiri, Jl Kutilang, Sei Sikambing, Medan Sunggal. 

"Ini pertandingan kami (PPAD-TC Sumut) yang kedua sejak dibentuk. Laga pertama kami dengan Bumi Asri Tennis Club (BATC) pada 16 Desember 2023 lalu, dan pagi dengan kawan-kawan di MTC Medan. Mudah-mudahan kegiatannya berlangsung aman, lancar dan tentunya buat kita happy," ucap Ketua PPAD-TC Sumut, Kolonel Purn James Sitanggang mengawali sambutan pembuka pertandingan. 
 
Friendly Match Tennis seri kedua PPAD-TC Sumut melawan MTC Medan, Sabtu (27/1/2024).
Hal senada turut diutarakan Ketua MTC Medan, Jumar. Ia bahkan mengapresiasi PPAD-TC Sumut yang telah menginisiasi laga persahabatan ini. 

"Ini laga perdana bagi kami di MTC Medan dengan PPAD-TC Sumut. Kami berharap, setelah ini akan ada lagi laga-laga berikutnya guna semakin mengeratkan silaturahmi di antara," ungkapnya.

Usai sambutan pembuka acara, game Friendly Match Tennis PPAD-TC Sumut kontra MTC Medan pun dihelat dengan pertandingan eksebisi antara pasangan James Sitanggang/Wendrizal melawan Bambang/Jumar.
 
Game eksebisi Friendly Match Tennis PPAD-TC Sumut vs MTC Medan.
Setelah adu teknik dan taktik selama 20 menit, akhirnya pasangan James Sitanggang/Wendrizal mampu mengungguli pasangan Bambang/Jumar dengan skor 7-4. Satu poin diraih PPAD-TC Sumut.

Lanjut partai kedua. Pasangan dokter Sutan/Warsono dari PPAD-TC Sumut bertemu Helmi/Ibnu dari MTC Medan. Game kedua ini pun cukup alot, dengan skor 7-2 untuk kemenangan PPAD-TC Sumut. 

Partai ketiga mempertemukan pasangan Sunarto/M Siagian dari PPAD-TC Sumut 
melawan pasangan Ramli B/Alusdin dari MTC Medan. Laga ini kembali dimenangkan PPAD-TC Sumut dengan skor 7-0. 
 
PPAD-TC Sumut berhadapan dengan MTC Medan dalam ajang Friendly Match Tennis. 
Begitu juga partai keempat, PPAD-TC  Sumut kembali mendulang poin dari pasangan Yurizal/Prayitno melawan pasangan Eddy Harahap/Fendy dengan skor akhir 7-4. 
 
Partai kelima hingga keduabelas berlangsung tanpa kendala. Meski cuaca terik mendera sejak pagi hingga tengah hari, namun semangat dan permainan kedua tim tak kendor sedikitpun.

Selesai jeda makan siang, laga PPAD-TC Sumut vs MTC Medan masih terus digelar. Hingga diperoleh hasil akhir Friendly Match Tennis ini dengan keunggulan PPAD-TC Sumut 12 poin berbanding 4 poin yang dibukukan MTC Medan. 
 
Eratkan silaturahmi di antara pehobi tenis lapangan, PPAD-TC Sumut gelar Friendly Match Tennis dengan MTC Medan.
"Laga ini bukan mencari siapa menang atau kalah. Tapi untuk merajut persahabatan dan silaturahmi di antara sesama pehobi tenis lapangan," ungkap James Sitanggang.
 
Menurut Sekretaris PPAD-TC Sumut, Kolonel Purn Soehardjito HS, pertandingan ini sebagai tindak lanjut dari telah terdaftarnya PPAD-TC Sumut pada organisasi Persatuan Tennis Indonesia (Pelti) Medan, dan Kalender kegiatan PPAD-TC Sumut tahun 2024 untuk menjalin pertandingan persahabatan dengan klub sesama anggota Pelti Medan, sehingga akan terjadi saling kenal dan dapat bersilaturahmi melalui pertandingan tenis persahabatan. 
 
Tim PPAD-TC Sumut dalam laga seri kedua Friendly Match Tennis dengan MTC Medan.
"Ke depan akan direncanakan friendly match tennis dengan klub-klub tenis di bawah Pelti Medan lainnya, sehingga terjadi sinergitas antar-sesama pemain PPAD-TC Sumut maupun dengan sesama pemain tenis lainnya di wilayah Kota Medan," ungkap Soehardjito. 
 
Hasil laga Friendly Match Tennis PPAD-TC Sumut vs MTC Medan, Sabtu (27/1/2024).
Tampil memperkuat PPAD-TC Sumut, antara lain Kolonel Purn Hermansyah, Letkol Purn Warsono, Kolonel Purn Drs Tomson Pangaribuan, Kolonel Purn Aston Rumahorbo, Kolonel Purn dr. Sutan Bangun, Mayor Purn Sumurung Marpaung, serta Kapten Supardi.

Sedangkan MTC Medan diperkuat oleh Idris, Supriadi, Syaiful, Wanda Mahmudin, Helmi, Sarkadi, Bambang, Yulian dan Djaja.

Sumber: Humas PPAD Sumut 
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.