Dandim 0204/DS, Letkol Inf Alex Sandri melakukan kunjungan perdana ke Koramil 0204-18/Galang. |
Kunjungan Dandim diawali ke Koramil 0204-18/Galang dan disambut Danramil, Kapten Kav Sudirno bersama seluruh Prajurit dan Persit. Kemudian Dandim memberi pengarahan.
Pengarahan Dandim 0204/DS kepada Prajurit dan Persit Koramil 0204-18/Galang. |
Dalam kunjungan ini, Dandim juga berkenalan dengan segenap unsur Muspika Galang maupun Muspika Serbajadi.
Foto bersama Dandim 0204/DS dengan unsur Muspika dan personil Koramil 0204-18/Galang. |
Operasi Pasar
Dari Koramil, Dandim beserta rombongan Muspika Galang melanjutkan kegiatan dengan meninjau ke Pasar Galang untuk melakukan operasi pasar.
Kegiatan ini bertujuan untuk mengecek harga-harga bahan pangan pokok yang diperdagangkan, sehingga saat terjadi gejolak, TNI-Polri dan Pemerintah bisa segera melakukan antisipasi guna mencegah terjadinya inflasi.
Dandim 0204/DS bersama unsur Muspika mengecek harga bahan pangan pokok di Pasar Galang. |
Dari hasil pengecekan ke Pasar Galang, diperoleh data-data sejumlah harga bahan pangan pokok per Kamis, 29 Februari 2024.
Seperti harga Beras Cap Topi yang mengalami penurunan dari sebelumnya Rp16.000/Kg, kini menjadi Rp13.000/Kg.
Dandim 0204/DS bersama unsur Muspika mengecek harga bahan pangan pokok di Pasar Galang. |
Cabai rawit dari Rp45.000/Kg, kini menjadi Rp60.000/Kg, cabai merah dari Rp50.000/Kg menjadi Rp60.000/Kg, cabai hijau dari Rp35.000/Kg menjadi Rp48.000/Kg, bawang merah dari Rp28.000/Kg menjadi Rp36.000/Kg, dan telur per satu papan dari sebelumnya Rp45.000, kini menjadi Rp50.000.
Tampak mendampingi Dandim dalam operasi pasar ini, Sekcam Galang, Dharma Bakti Harahap, SSos, Camat Serbajadi, Syafruddin, SSos, serta Wakapolsek Galang, Iptu Sitanggang.
Sumber: Kodim 0204/DS
Tidak ada komentar:
Posting Komentar