Wujud Perhatian, Babinsa Beri Bantuan Sembako ke Warga Tikokkah Sipispis

Wujud Perhatian, Babinsa Beri Bantuan Sembako ke Warga Tikokkah Sipispis.
MedanEkspress | Sipispis - Babinsa Koramil 0204-15/Sipispis, Kodim 0204/DS, Serda B Sitorus memberikan bantuan sembako kepada warga kurang mampu di Desa Tikokkah, Kecamatan Sipispis, Kabupaten Serdang Bedagai, Sabtu (24/2/2024).

Pemberian bantuan sembako ini, selain sebagai bentuk perhatian TNI AD melalui 
program Serbuan Teritorial Koramil 0204-15/Sipispis kepada warga masyarakat desa binaan, juga bertujuan untuk membangun kedekatan yang tanpa jarak antara Prajurit khususnya Babinsa dengan masyarakat.

Tak kalah pentingnya, kegiatan yang menjadi rutinitas Babinsa dalam sepekan di desa binaannya, juga bermaksud untuk membangun rasa cinta warga masyarakat kepada TNI AD, bahwa TNI AD selalu hadir di tengah kesulitan rakyat dan menjadi solusi atas masalah yang dihadapinya. 

"Itulah esensi dari kegiatan serbuan teritorial Sabtu Simpati ini. Karenanya, kegiatan berbagi sembako kepada masyarakat yang kurang mampu, akan terus dilakukan, sebagai bentuk pengabdian TNI kepada bangsa dan negara," ucap Serda B Sitorus. 

Di kesempatan yang sama, Serda B Sitorus juga berpesan kepada warga untuk tidak sungkan meminta bantuan kepada Babinsa, jika menghadapi masalah sepanjang tidak bertentangan dengan aturan dan norma hukum yang berlaku.

"TNI lahir dari rakyat, dibesarkan oleh rakyat, mengabdi untuk melindungi rakyat, dan akhirnya akan kembali ke rakyat. Jadi, sebagai Prajurit, kami para Babinsa akan terus membantu kesulitan rakyat di sekitar desa binaan, sehingga terbentuk Kemanunggalan TNI-Rakyat yang semakin kuat dan kokoh untuk kedaulatan NKRI," pungkas Serda B Sitorus.

Sumber: Kodim 0204/DS
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.