Jumat, 01 Maret 2024

Pangdam I/BB Ajak Prajurit Aktualisasikan Nilai-Nilai Isra' Mi'raj di Tengah Terpaan Digitalisasi

Kasdam I/BB, Brigjen TNI Refrizal menyampaikan arahan Pangdam I/BB, Mayjen TNI Mochammad Hasan pada peringatan Isra' Mi'raj 1445 H Kodam I/BB.
MedanEkspress | Medan - Peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad Shalallahu Alaihi Wassalam tahun 1445 Hijriah/2024 Masehi ini harus dimaknai Prajurit sebagai upaya untuk membangkitkan semangat keilmuan, pengetahuan, pembinaan dan peningkatan kualitas keimanan. 

Oleh karena itu, peringatan Isra' Mi'raj ini hendaknya tidak kita jadikan sekadar peringatan hari besar biasa, namun bagaimana kita mampu mengaktualisasikannya dalam kehidupan sehari-hari di tengah terpaan digitalisasi saat ini.
 
Peringatan Isra' Mi'raj 1445 H Kodam I/BB di Masjid At Taqwa Makodam Bukit Barisan Medan.
Pesan sekaligus ajakan ini disampaikan Pangdam I/BB, Mayjen TNI Mochammad Hasan melalui Kasdam I/BB, Brigjen TNI Refrizal saat membuka acara peringatan Isra' Mi'raj 1445 H Kodam I/BB di Masjid At Taqwa Makodam Bukit Barisan, Rabu (28/2/2024).

Kasdam menjelaskan, peristiwa Isra’ Mi’raj tiada lain merupakan perjalanan malam hari Nabi Muhammad Shalallahu Alaihi Wassalam atas kehendak Allah Subhanahu Wata’ala atas hamba-NYA untuk memperlihatkan sebagian tanda-tanda kebesaran dan kekuasaan-NYA.
 
Prajurit dan PNS TNI AD di lingkungan Makodam I/BB memeringati Isra' Mi'raj 1445 H di Masjid At Taqwa Makodam Bukit Barisan Medan.
"Nilai-nilai Isra' Mi'raj yang harus diaktualisasikan itu adalah salat lima waktu. Salat ini harus kita tegakkan. Karena sebagai umat Islam, salat merupakan tiang agama yang membimbing manusia menuju kemuliaan serta mencegah dari perbuatan keji dan mungkar," ucap Brigjen Refrizal. 

Ditegaskan Pati TNI AD abituren Akmil 1990 ini, bahwa salat mengajarkan disiplin dalam segala hal. Baik disiplin waktu, disiplin dalam kehidupan pribadi maupun di satuan serta dalam kehidupan bermasyarakat. 
 
Kasdam I/BB memberikan santunan secara simbolis kepada anak yatim di sela peringatan Isra' Mi'raj 1445 H Kodam I/BB.
"Bahkan dalam konteks sosial, ibadah salat khususnya salat berjamaah mengajarkan untuk senantiasa memelihara semangat kebersamaan di antara umat," pungkasnya. 

Kegiatan yang diikuti sejumlah Pejabat Utama Kodam I/BB, LO TNI AL, LO TNI AU, para Dansat BS, serta ratusan Prajurit dan PNS TNI AD di lingkungan Kodam I/BB itu diisi dengan ceramah Isra' Mi'raj yang disampaikan Wakabintaljarahdam I/BB, Letkol Inf Drs Ahmad Saidi Harahap, MPd.

Sumber: Redaksi MEC

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages