Serka Kame Kula Berikan Pelatihan Tata Cara Penggunaan Alsintan dan Pestisida kepada Warga

Serka Kame Kula Berikan Pelatihan Tata Cara Penggunaan Alsintan dan Pestisida kepada Warga.
MedanEkspress | Timika - Babinsa Koramil 1710-05/Jila Kodim 1710/Mimika, Serka Kame Kula memberikan pelatihan kepada warga tentang cara mengoperasionalkan alat mesin pertanian (Alsintan) dan penggunaan pestisida. 

Latihan dilakukan untuk menunjang dan membantu petani sekaligus merealisasikan target pemerintah dalam swasembada pangan. 

Selain sebagai anggota Babinsa, Serka Kame Kula saat ini menjadi ketua kelompok tani yang berlokasi di jalan AURI, Kampung Mindame, Distrik Mimika Baru, Kab. Mimika. 

Serka Kame Kula memberikan sosialisasi dan identifikasi bahaya pestisida dan cara penggunaan yang aman bagi petani. 

Masih banyak petani dalam mengaplikasikan pestisida di lapangan tidak memenuhi kaidah sehingga bisa membahayakan dirinya sendiri dan lingkungan. 

Serka Kame Kula juga memberikan pelatihan praktek di lapangan, di mana petani diajarkan cara-cara pengolahan lahan pertanian dengan menggunakan Alsintan, Minggu (24/03/2024). 

"Harapannya dengan adanya pelatihan ini nantinya warga akan memperoleh salah satu bekal pengetahuan yang selanjutnya dapat ditularkan kepada para petani yang ada di wilayahnya, sehingga petani kita menjadi petani yang modern, agar tujuan program pemerintah tentang swasembada pangan nasional dapat terwujud,” ujarnya. 

Sumber: Kodim 1710/Mimika
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.