Pertandingan Bola Voli Kartini Cup XX Tahun 2024 Resmi Ditutup

Pertandingan Bola Voli Kartini Cup XX Tahun 2024 Resmi Ditutup.
MedanEkspress | Jakarta - Pa Sahli Tk. III Bid. Banusia Panglima TNI Laksda TNI Rachmad Jayadi, M.Tr. (Han) mewakili Aspers Panglima TNI Marsda TNI Mohammad Syafii, S.I.P., M.M., menutup Pertandingan Bola Voli Kartini Cup XX Tahun 2024, yang mengusung tema “Dengan Semangat Kartini, Kita Tingkatkan Jiwa Yang Tangguh dan Prima Untuk Meraih Prestasi”, yang digelar di GOR Ahmad Yani Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur, Kamis (30/5/2024).

Dalam amanat Aspers Panglima TNI yang dibacakan Pa Sahli Tk. III Bid. Banusia Panglima TNI disampaikan bahwa penting bagi para pembina melakukan evaluasi untuk menghadapi kompetisi selanjutnya. Prestasi yang dicapai saat ini bukanlah akhir dari perjuangan, namun ke depan masih ada tantangan yang lebih berat yaitu Piala Panglima TNI tahun 2024 dan Kejuaraan Nasional Bola Voli tahun 2024. 
 
“Oleh karena itu setelah diketahui hasil yang dicapai harus dilaksanakan evaluasi sejauh mana pola pembinaan olahraga bola voli ditiap-tiap angkatan,” pesannya.
 
Pertandingan Bola Voli Kartini Cup XX Tahun 2024 Resmi Ditutup.
“Kalah ataupun menang itu merupakan hal yang biasa. Saya mengucapkan terima kasih dan bangga atas penampilan seluruh pemain bola voli putri, yang telah menunjukkan semangat bertanding dengan sportivitas yang tinggi serta menampilkan pertandingan yang kompetitif," tutupnya.

Adapun pemenang pertandingan pada kategori kelompok Wan TNI yaitu juara pertama tim Wara TNI AU, juara kedua tim Kowal TNI AL dan juara ketiga tim Kowad TNI AD.

Sedangkan pemenang untuk kategori kelompok gabungan PNS dan Dharma Pertiwi yaitu juara pertama tim PNS TNI AD-Persit Kartika Chandra Kirana, juara kedua tim PNS TNI AL-Jalasenastri dan juara ketiga tim PNS TNI AU-Pia Ardya Garini. 

Sebagai juara umum bersama diraih oleh tim TNI AD dan tim TNI AU serta juara umum ketiga diraih oleh tim TNI AL.
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.