Akrab dan Kompak, Tim Wasev Bersama Warga Selat Beting Kerja di Lokasi TMMD ke-120 Kodim 0209/LB

Akrab dan Kompak, Tim Wasev Bersama Warga Selat Beting Kerja di Lokasi TMMD ke-120 Kodim 0209/LB.
MedanEkspress | Panai Tengah - Kegiatan lintas sektoral TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) benar-benar nyata terlihat di Desa Selat Beting, Kecamatan Panai Tengah, Kabupaten Labuhan Batu, Sumatera Utara (Sumut). Di desa dengan 14 dusun tersebut warga dan Satgas berbaur kompak mengerjakan sasaran fisik peningkatan jalan. Di sini selama sebulan Satgas dibantu warga dan alat berat mengerjakan sasaran utama untuk akses masyarakat.

Kemanunggalan TNI Rakyat itulah penampakan di TMMD ke-120 Kodim 0209/LB. Di desa terisolir tersebut Satgas melakukan pekerjaan fisik peningkatan jalan dari Desa Selat Beting ke Desa Sei Siarti sepanjang 1.550 meter lebar 5,5 meter. 

Amatan awak media, Ketua Tim Wasev TMMD ke-120 Kodim 0209/LB Kolonel Inf P. Marpaung, SIP, MHan, bersama Dandim 0209/LB Letkol Inf Yudy Ardiyan Saputro S.I.P, turun langsung membantu omak-omak (ibu-ibu) yang sedang melansir koral ke pekerjaan peningkatan jalan. 
 
Akrab dan Kompak, Tim Wasev Bersama Warga Selat Beting Kerja di Lokasi TMMD ke-120 Kodim 0209/LB.
Sembari mengobrol dan bercanda dengan omak-omak bersuku Batak, Ketua Tim Wasev ikut serta menyusun batu-batuan ke tengah jalan sehingga kelihatan lelah omak-omak hilang dan tersenyum dibuat Ketua Tim Wasev. 

"Saat ini untuk pekerjaan peningkatan jalan telah mencapai 81,5 % dan ini berkat gotongroyong dan kerja keras Satgas bersama masyarakat, saya ucapkan terimakasih kepada Pemkab Labuhan Batu dan seluruh unsur yang terlibat sehingga TMMD berjalan lancar," sebut Kolonel Inf P. Marpaung yang pernah menjabat Aster Kasdam I/BB dan Kasdim 0209/LB itu 

Sumber: Kodim 0209/LB
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.