Babinsa dan Bhabinkamtibmas Bekuk Bandar Sabu Saat Patroli Karhutla di Pelalawan

Babinsa dan Bhabinkamtibmas Bekuk Bandar Sabu Saat Patroli Karhutla di Pelalawan.
MedanEkspress | Pelalawan - Dua orang tersangka bandar sabu yang tengah transaksi, berhasil dibekuk Babinsa Koramil 0313-03/Bunut bersama Bhabinkamtibmas saat melakukan patroli Karhutla (Kebakaran Hutan dan Lahan) di Desa Telayap, Kecamatan Pelalawan, Kabupaten Pelalawan, Rabu siang (17/7/2024) sekitar pukul 11.30 Wib.

Hal ini disampaikan Dandim 0313/Kampar, Letkol Inf Setiawan Hadi Nugroho, SH, MIP, melalui Danramil 0313-03/Bunut, Kapten Inf M Yusuf, Kamis (18/7/2024).

Dijelaskan Kapten M Yusuf, dua tersangka bandar sabu, masing-masing berinisial M (44), warga Desa Telayap, RT-04 RW-01, Dusun 2, Pelalawan, dan S (33), warga Desa Telayap, diamankan dari sebuah pondok pada areal kebun karet di Desa Telayap.
 
Barang bukti sabu yang diamankan Babinsa bersama Bhabinkamtibmas.
"Penangkapan terjadi karena Babinsa Serka ME Siregar bersama Bhabinkamtibmas, Bripka Rusdi curiga melihat gerak gerik kedua tersangka," jelas Kapten M Yusuf.

Ketika hendak didekati, lanjut Kapten M Yusuf, salah satu dari kedua tersangka mencoba kabur. Namun berhasil digagalkan. 

Selanjutnya, Babinsa dan Bhabinkamtibmas melakukan penggeledahan terhadap tas yang disandang salah satu tersangka.
 
Sabu seberat 86,42 gram yang diamankan Babinsa dan Bhabinkamtibmas dari dua terduga bandar di Pelalawan.
"Hasilnya, ditemukan 14 bungkus plastik diduga berisi sabu seberat 86,42 gram, dengan rincian tujuh bungkus ukuran sedang, tujuh bungkus ukuran kecil, serta satu unit timbangan digital," jelas Kapten M Yusuf.

Saat ini, kedua tersangka sudah diserahkan ke Polres Pelalawan untuk diproses hukum lebih lanjut.

Sumber: Kodim 0313/Kampar
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.