Dandim 1710/Mimika Pimpin Panen Melon di Lahan Kodim

Dandim 1710/Mimika, Dedy Dwi Cahyadi memimpin panen melon di lahan Kodim bersama warga. 
MedanEkspress | Timika - Di wilayah Kabupaten Mimika, tanaman jenis hortikultura mempunyai nilai jual yang bagus di pasaran. Selain itu, tanaman ini dapat memberi manfaat untuk masyarakat dalam menyediakan makanan yang bergizi dan sehat. 

Hal tersebut yang mendorong sebagian besar para petani di Kabupaten Mimika memilih tanaman hortikultura sebagai tanaman utama diperkebunan dalam sepanjang tahun.
 
Dandim 1710/Mimika, Dedy Dwi Cahyadi memimpin panen melon di lahan Kodim bersama warga. 
Kali ini, hasil panen dari tanaman hortikultura dari jenis buah melon juga dirasakan oleh anggota Kodim 1710/Mimika. Dipimpin langsung oleh Dandim 1710/Mimika Letkol Inf Dedy Dwi Cahyadi perwakilan anggota Kodim 1710/Mimika dan Persit KCK Cab. XXXV menggelar panen tanaman hortikultura jenis melon bertempat lahan Makodim 1710/Mimika, Jumat (12/07/2024).

Pada kesempatan tersebut, Dandim 1710/Mimika menyampaikan apresiasi serta dukungannya kepada personel Kodim khususnya staf teritorial yang telah membantu program pemerintah dalam hal ketahanan pangan. 
 
Dandim 1710/Mimika, Dedy Dwi Cahyadi memimpin panen melon di lahan Kodim bersama warga. 
Dandim meminta hasil yang dicapai hari ini sebagai pelajaran agar ke depan dapat membuahkan hasil yang lebih baik lagi.

"Terima kasih kepada para Danramil dan Pasiter yang telah berupaya menciptakan ketahanan pangan khususnya di lokasi asrama, ke depan hal ini akan kita tingkatkan ke Koramil jajaran dan para petani binaan dalam rangka membantu program pemerintah guna mensukseskan ketahanan pangan di wilayah," kata Dandim.

Sumber: Kodim 1710/Mimika
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.