Komunikasi Sosial TNI dengan Komponen Pemerintah di Wilayah Kaltim

Komunikasi Sosial TNI dengan Komponen Pemerintah di Wilayah Kaltim.
MedanEkspress | Balikpapan - Tentara Nasional Indonesia dalam hal ini Staf Teritorial TNI menggelar Komunikasi Sosial dengan Komponen Pemerintah, bertemakan “Sinergi Bersama Komponen Pemerintah Mendukung Pembangunan IKN Nusantara Menuju Indonesia Emas”, di Balikpapan, Kalimantan Timur, Kamis (25/7/2024).

Aster Panglima TNI Mayjen TNI Novi Helmy Prasetya dalam sambutannya yang dibacakan oleh Paban IV/Komsos Ster TNI Kolonel Arm Budi Saroso saat membuka kegiatan tersebut menyampaikan bahwa pemindahan ibu kota negara dari Jakarta ke Ibu Kota Nusantara (IKN) di Provinsi Kalimantan Timur, diperkuat dengan payung hukum berupa Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2022 tentang Ibu Kota Negara.
 
Komunikasi Sosial TNI dengan Komponen Pemerintah di Wilayah Kaltim.
“Pemindahan ibu kota ini tentu saja membawa dampak pro dan kontra. Tak sedikit yang menolak, sebaliknya banyak juga yang mendukung. Namun demikian, sebagai negara demokrasi, ketika keputusan sudah diambil dan ditetapkan oleh undang-undang, maka sudah seharusnya seluruh komponen bangsa mendukungnya,” ungkap Aster Panglima TNI.

Menurut Mayjen TNI Novi Helmy Prasetya, bangsa Indonesia perlu meminimalisasi ekses negatif pemindahan ibu kota negara karena pada dasarnya tidak ada satu keputusan apa pun yang memuaskan semua pihak.
 
Komunikasi Sosial TNI dengan Komponen Pemerintah di Wilayah Kaltim.
Sebaliknya, keputusan yang memberikan manfaat besar kepada bangsa harus didukung sebagai wujud kecintaan dan bakti untuk negara.

Ditambahkan oleh Aster bahwa keputusan pemerintah memindahkan pusat pemerintahan akan menciptakan geostrategis baru, khususnya dalam hal pertahanan dan keamanan negara kesatuan Republik Indonesia. 
 
Komunikasi Sosial TNI dengan Komponen Pemerintah di Wilayah Kaltim.
Kehadiran TNI sebagai komponen utama kekuatan pertahanan negara di IKN terdiri atas kekuatan matra darat, laut, dan udara serta didukung oleh komponen bangsa lainnya termasuk pemerintah daerah. 

"Hal tersebut merupakan konsep kekuatan pertahanan semesta yang mutlak, sehingga TNI sebagai alat pertahanan negara, siap mendukung pemindahan ibu kota ke IKN, Kalimantan Timur," pungkasnya.

Sumber: Puspen TNI
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.